Kanal24, Malang – Mengingatkan kembali budaya Kota Malang, Grand Mercure Malang Mirama akan menggelar mini pameran bertema Go Local, Culture, dan Heritage. Pameran ini merupakan salah satu rangkaian peringatan anniversary pertama berdirinya Grand Mercure di Kota Malang.
Pameran budaya ini dilaksanakan selama dua minggu, mulai dari awal Oktober yaitu tanggal 1 – 15 Oktober 2022 yang bertempat di Lobby 1 & 2 Grand Mercure Malang Mirama.
Mini pameran yang diselenggarakan di hotel premium ini menampilkan berbagai budaya lokal khas Malang seperti Batik Malang, Topeng Malangan, Payung Kertas, Keramik, hingga penampilan budaya melalui lantunan musik dan seni tari.
Pagelaran mini pameran ini juga merupakan kontribusi Grand Mercure Malang Mirama untuk memperkenalkan lagi unsur budaya Kota Malang yang mulai ditinggalkan arek-arek Malangan.
“Perayaan Anniversary pertama ini memiliki makna atau value tersendiri bukan hanya untuk kami tetapi juga untuk sekitar yang ada di masyarakat,” ungkap General Manager Sugiato Adhi di acara Media Gathering Pre-Event, Kamis (29/09/2022) .
Salah seorang senior budayawan Kota Malang, Mbah Yongki Irawan, yang turut menghadiri acara Media Gathering Pre-Event kemarin juga mengatakan bahwa rangkaian acara mini pameran ini sangat direspon positif oleh seluruh pelaku budaya yang berada di Kota Malang, Jawa Timur.
“Grand Mercure Malang Mirama memberikan wadah untuk menyalurkan aspirasi para penggiat seni yang notabennya sudah mulai ditinggalkan,” tuturnya.
Sebagai seorang pelaku seni senior, budayawan Kota Malang ini juga berharap kegiatan-kegiatan pameran kesenian dan budaya ini dapat menjadi ajang yang berkelanjutan setiap tahun.
Rangkaian pagelaran budaya ini terbuka untuk umum baik warga lokal maupun wisatawan yang sedang berlibur. Pagelaran budaya ini bisa dikunjungi dan dinikmati mulai Pukul 09.00 WIB hingga Pukul 20.00 WIB, menjadi salah satu acara menyongsong perayaan Hari Batik Nasional. (agt)