Kanal24, Malang- Mahasiswa Angkatan 2019 Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV) Universitas Negeri Malang (UM) melaksanakan pameran bernama Posko Visual di Malang Creative Center (MCC). Pelaksananaan pameran ini merupakan tugas akhir dari mata kuliah yang juga bernama pameran.
Posko visual merupakan acara tahunan rutin dari mata kuliah pameran yang sudah ada sejak tahun 2013. Pameran ini membawa tema yang unik dan berbeda setiap tahunnya. Di tahun 2022 ini, posko visual membawa tema “Memorabilia” yang ingin mengingatkan kembali akan kenangan masa kecil.
Pelaksanaan posko visual dibagi menjadi dua, yaitu ruang memorabilia yang telah dilaksanakan pada 9-15 Desember 2022 dan international poster exhibition dari tanggal 14-18 Desember 2022. Pameran dibuka pada pukul 10.00 WIB dan berlangsung hingga pukul 20.00 WIB.
Beberapa karya yang dipamerkan. (Tis’a Tursina/Kanal24)
Ruang Memorabilia yang bertempat di Lantai 3 Gedung MCC merupakan pameran khusus bagi angkatan 2019 DKV UM. Sedangkan international poster exhibition merupakan pameran umum berkonsep parade di mana semua orang, bahkan dari seluruh dunia dapat mengirimkan karyanya untuk dipamerkan, dengan syarat karya yang dikirimkan sesuai dengan tema yang ditentukan.
Selain pameran, panitia posko visual juga menyediakan spot-spot foto yang unik dan estetik. Terdapat salah satu ruangan menarik bernama “Ruang Mimpi” yang hanya dibuka pada saat malam hari. Di lokasi juga terdapat stand-stand makanan maupun minuman sehingga pengunjung tidak perlu khawatir akan lapar dan dahaga jika ingin berlama-lama melihat pameran.
Antusias pengunjung pameran posko visual. (Tis’a Tursina/Kanal24)
“Dari tanggal 9 hingga 15 terkumpul kurang lebih 6500 pengunjung dengan rata-rata pengunjung per hari sekitar 800-900 orang”, ujar Nuzhan selaku Ketua Pelaksana Posko Visual (18/12/2022). Dapat dilihat bahwa antusias pengunjung terhadap pameran ini sangatlah tinggi.
Harapan pameran Posko Visual tahun ini sesuai dengan tema memorabilia yang merujuk pada kenangan masa kecil, maupun hal lain yang patut dikenang. Semoga posko visual ini bisa menjadi satu hal yang yang memorable bagi para pengunjung. Pengunjung pun dapat mengartikan sendiri saat mereka melihat karya-karya yang ada, karena dalam seni itu setiap orang bisa saja memiliki pandangan yang berbeda.
Untuk mengetahui lebih dalam mengenai Posko Visual maupun karya-karya yang dipamerkan dapat mengunjungi laman https://poskovisual.com/ atau akun Instagram @poskovisual2022. (tis)