KANAL24, Madiun – Ketahanan pangan dalam bidang sayuran dapat ditanamkan kepada anak sejak usia dini. Melalui lahan yang ada di sekolah, siswa dapat diajak untuk menanam berbagai macam sayuran sebgai media edukasi agar mereka mampu memproduksi sayuran sendiri dengan media yang ada di sekitar.
Mahasiswa MMD dari kelompok 838 melakukan kegiatan pemanfaatan kebun sekolah melalui penanaman tanaman sayur di kebun sekolah SDN 02 Kebonagung bersama siswa-siswi sekolah dasar pada Sabtu, (21/7/2023). Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan sejak dini kepada siswa-siswi sekolah dasar mengenai pentingnya merawat lingkungan hidup dan melakukan penghijauan. Pemilihan tanaman sayur juga bertujuan untuk mengajarkan kepada siswa-siswi sekolah dasar SDN 02 Kebonagung tentang pentingnya mengkonsumsi sayur sebagai bagian dari pemenuhan gizi seimbang untuk mencegah stunting dan obesitas pada anak-anak. Hal ini sejalan dengan visi-misi Desa Kebonagung yang menjadi pilot project pencegahan stunting pada anak-anak di Kabupaten Madiun.
Baca Juga : MMD UB Tawarkan Strategi Digital Marketing UMKM Desa Kedungbunder
“Kami turun ke SD ini untuk mengajak siswa menanam berbagai sayuran sebagai media edukasi kepada mereka pentingnya mengkonsumsi sayuran dan memproduksi sendiri,” kata Muhammad Airef Al kautsar perwakilan MMD 838.
Baca Juga : Dosen Keperawatan dan Mahasiswa MMD UB Sukseskan Paras Bumil Cegah Stunting di Desa Mojorayung
Kegiatan menanam pohon ini dilakukan dengan melibatkan siswa-siswi sekolah dasar SDN 02 Kebonagung sebagai target utama yang dibagi menjadi beberapa kelompok kecil dengan masing-masing kelompok dibimbing oleh seseorang dari mahasiswa MMD UB. Setiap kelompok terdiri dari 2-3 anak dan mendapatkan 1-2 bibit tanaman yang akan ditanam di kebun sekolah. Bibit tanaman merupakan jenis tanaman sayur dan ditanam dalam wadah pot daur ulang dari sampah plastik. Hal ini bertujuan untuk menanamkan kepada siswa-siswi sekolah dasar akan pentingnya menjaga lingkungan melalui daur ulang sampah.
Baca Juga :Kelompok-830 MMD UB dan Penerus UMKM Pilangkenceng Garap Digital Marketing
Siswa-siswi sekolah dasar SDN 02 Kebonagung nampak antusias mengikuti kegiatan ini dengan turut bekerja mengisi pot tanaman dengan tanah dan memindahkan bibit tanaman kedalam pot tanaman yang baru. Tanaman yang telah dipindahkan kemudian disusun di kebun sekolah yang sudah ada sebelumnya dan diberi label nama tanaman sesuai jenis tanamannya. Kepala sekolah SDN 02 Kebonagung Ibu Sukiyati S.Pd., menyambut dengan baik kegiatan ini. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan seperti merupakan salah satu tujuan beliau dalam mengenalkan kebiasaan cinta lingkungan pada peserta didik dan menjadi langkah awal yang bagus dalam menciptakan lingkungan sekolah yang hijau dan asri.(sdk)