KANAL24, Malang – World Muslim Conference 1.0 telah usai digelar di International Islamic University Malaysia pada tanggal 10-12 Mei 2019. World Muslim Conference 1.0 mengambil tema “Empowering Youth Muslim, Pursuing Global Peace, Leading To Be The World Change Maker”. Memasuki sesi tahunan pertamanya, program ini bertujuan untuk memobilisasi dan menyatukan para pemimpin muda muslim berbakat dengan visi yang sama dengan pembuat perdamaian global.
Menjadi istimewa karena Ari Gunawan, Mahasiswa Bidikmisi angkatan 2017 dari Jurusan Manajemen Universitas Negeri Malang menjadi salah satu perwakilan Indonesia dan berhasil meraih Youth Muslim Peace Ambassador dalam acara bergengsi ini.
“Alhamdulillah, bersyukur untuk hal ini. Semoga bisa meneruskan inovasi-inovasi yang saya gagas untuk muslim di Indonesia,” kata Ari kepada kanal24.co.id.
Untuk ke Malaysia, Ari harus melewati tahap seleksi dahulu hingga lolos untuk tahap selanjutnya, yaitu berangkat ke World Muslim Conference 1.0.
“Seleksinya itu mulai dari mengisi form essay, mengenai diri kita, (alasan) mengapa mendaftar, dan mengenai inovasi terhadap permasalahan yang ada di negara kita berkaitan dengan tema,” ujar Ari.
Sebagai perwakilan Indonesia yang meraih Youth Muslim Peace Ambassador dalam World Muslim Conference 1.0, Ari mendapatkan tugas khusus sebagai pemuda pelopor muslim.
“Kalau secara tertulis itu ada, kemarin kita ada mengisi berupa tanda tangan bersama untuk deklarasi, tetapi bukan tugas yang fungsional atau struktural gitu, hanya sebagai ambassador harus menekankan nilai-nilai keislaman dan sebagai pelopor dari pemuda muslim,” ungkapnya.
Atas prestasinya sebarai peraih Youth Muslim Peace Ambassador, Ari mendapat rekomendasi untuk melanjutkan kuliah S2 di International Islamic University Malaysia.
“Alhamdulillah kemarin langsung dapat tawaran S2 di International Islamic University Malaysia, dengan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi agar bisa meraih beasiswa nantinya, tapi karena saya baru semester 4 jadi belum bisa mengambil kesempatan itu,” jelas Ari.
Harapan Ari Gunawan setelah ia berhasil menjadi Youth Muslim Peace Ambassador untuk ke depannya yaitu ia bisa merealisasikan yang ia gagas di World Muslim Conference dan berujung di Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Mahasiswa Nasional.
“Dengan ini (menjadi Youth Muslim Peace Ambassador), saya ingin merealisasikan apa yang saya gagas agar bisa bermanfaat untuk pengembangan muslim sebagai pemimpin, melalui kegiatan ilmiah dan dakwah. Yang terdekat adalah inovasi pemuda muslim yang saya akan jalankan ini ada di MTQ Mahasiswa Nasional,” lanjut Ari.
Ia juga berpesan untuk Mahasiswa Bidikmisi lainnya agar terus berkarya dan berinovasi baik di skala nasional maupun global. (sdk)