Kanal24, Malang – Universitas Brawijaya (UB) berkolaborasi dengan Grab Indonesia dalam upaya menciptakan kampus yang berfokus pada kewirausahaan, dengan membuka kesempatan beasiswa bagi mahasiswa baru berprestasi. Pengumuman ini disampaikan dalam rangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) RAJA Brawijaya yang berlangsung di Gedung Samantha Krida UB pada Senin (12/8/2024)
Pihak Grab Indonesia secara resmi mengumumkan bahwa beasiswa ini terbuka bagi mahasiswa yang memiliki prestasi akademik dan minat kuat dalam bidang kewirausahaan. Beasiswa ini merupakan bagian dari komitmen Grab Indonesia untuk mendukung pengembangan sumber daya manusia yang inovatif dan siap bersaing di era digital.
Antoni Suharyono, Region Head Area Jawa Timur, Grab Indonesia, menyatakan bahwa Grab Indonesia sebagai salah satu mitra resmi Universitas Brawijaya siap mewujudkan kampus kewirausahaan melalui program beasiswa ini.
“Kami membuka beasiswa untuk teman-teman yang berprestasi dan juga memiliki UMKM yang aktif berjualan melalui media marketing digital,” ujarnya.
Menurutnya, sejak di masa perkuliahan mahasiswa perlu mengasah mimpinya, kampus tidak hanya menjadi wadah untuk akademi, namun mahasiswa juga perlu untuk mengasah keterampilan berwirausaha. “Sangat penting bagi kita untuk memiliki pengetahuan mulai dari digital marketing, maupun artificial intelligence. Karena tidak benar jika ada yang mengatakan bahwa manusia akan terkalahkan oleh kekuatan AI, yang terjadi sebenarnya adalah manusia akan kalah dengan manusia lain yang bisa memanfaatkan kekuatan AI,” tegas Antoni.
Menurut Antoni, dalam dunia kerja saat ini, AI telah digunakan di berbagai bidang pekerjaan. Saat ini mulai banyak pekerjaan yang didukung otomatisasi dengan penggunaan AI. oleh karena itu Antoni memberi pesan agar para mahasiswa dapat menggunakan kesempatan sebaik-baiknya untuk belajar.
“Teman-teman mahasiswa jangan tertutup dengan hal-hal baru. Grab akan senantiasa memberi support kepada teman-teman semua melalui program Sharing Collage, beasiswa, maupun fasilitas dan jasa yang Grab miliki,” ucapnya.
Dalam kesempatan pidatonya, Antoni juga menyampaikan bahwa Grab Indonesia juga turut membantu dalam hal transportasi bagi mahasiswa baru, dimana dalam program beasiswa, Grab memberi dukungan berupa peminjaman 10 unit motor listrik di area Universitas Brawijaya, termasuk dengan penginstalan charging station.
Selain itu, bagi para mahasiswa pengguna layanan Grab dapat menggunakan kode promo spesial untuk mendapatkan potongan diskon hingga 90% dengan mengetik GrabUB di kolom kode promo.
“Dalam kesempatan kerjasama antara UB dan Grab Indonesia ini harapannya kami dapat membantu prasaranan transportasi di dalam Universitas Brawijaya. Selain itu, kami berharap teman-teman setelah lulus dari sini dapat memberi warna yang positif dan membangun negeri ke arah yang lebih baik,” pungkas Antoni. (fan)