Kanal24, Malang – Universitas Brawijaya kembali menggelar acara tahunan “Brawijaya Intern & Career Expo 2024” pada Rabu, (6/11/2024), di Gedung Samantha Krida. Acara ini diadakan untuk mendukung mahasiswa dan masyarakat umum dalam mencari informasi terkait magang, program Kampus Merdeka, dan kesempatan karier. Diinisiasi oleh Kementerian PSDM, acara ini melibatkan panitia dari berbagai fakultas Universitas Brawijaya.
Rizky Surya Eryndra, Ketua Pelaksana, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan memfasilitasi mahasiswa dalam mengakses informasi terkait program magang seperti Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dan Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB). “Kami ingin mempermudah mahasiswa UB dalam menemukan informasi terkait magang dan langsung bertemu dengan perusahaan yang membuka peluang karier,” ungkap Rizky.
Brawijaya Intern & Career Expo 2024 dihadiri oleh puluhan perusahaan nasional dan multinasional, seperti Telkomsel, Naratel, Swiss-Belinn, Abang Sayur, BMU, Bank Muamalat, dan PT PP. Di setiap stan, pengunjung berkesempatan berbincang langsung dengan perwakilan perusahaan untuk mendapatkan wawasan seputar peluang karier dan lingkungan kerja.
Muhammad Faris Wiedyono, perwakilan dari PT PP (Persero) Tbk, menyampaikan bahwa PT PP sebagai BUMN di bidang konstruksi berkomitmen memperkenalkan perusahaannya kepada mahasiswa. “Kami menghadirkan virtual reality (VR) dari proyek di UIN Malang, sehingga mahasiswa bisa menyaksikan langsung gambaran proyek yang sedang dikerjakan, lengkap dengan detailnya,” ujar Faris. Ia menambahkan bahwa PT PP berharap dapat merangkul talenta dari Universitas Brawijaya, khususnya dari jurusan Teknik Sipil, Mesin, dan Elektro, untuk bergabung dalam proyek-proyek konstruksi yang mereka tangani.
Expo ini dimulai dengan pembukaan resmi oleh Direktur Direktorat Kemahasiswaan Universitas Brawijaya, Bapak Jarwo, yang dilanjutkan dengan seminar dari Bea Cukai dan talk show oleh mahasiswa program MSIB dan perwakilan DPR RI. Di hari kedua, acara diisi dengan sesi dari Hotel Alana serta diskusi bersama pengusaha muda.
Para pengunjung juga memiliki akses ke berbagai stan perusahaan dan institusi di area pameran. “Selain mahasiswa yang mencari info magang, acara ini juga terbuka untuk umum yang ingin memperluas wawasan karier,” ujar Aisyah Dyah Maharani, Wakil Ketua Pelaksana.
Rizky menyatakan harapan agar mahasiswa dapat termotivasi mencapai tujuan karier mereka. “Kami berharap teman-teman mahasiswa bisa mendapat wawasan baru tentang cara mencapai impian karier atau magang di perusahaan yang mereka inginkan,” ungkapnya.
Melalui Brawijaya Intern & Career Expo 2024, Universitas Brawijaya menunjukkan komitmen dalam membantu mahasiswa menjembatani langkah awal menuju karier profesional. Acara ini memberikan kesempatan bagi mereka untuk terhubung langsung dengan perusahaan dan merencanakan masa depan yang baik. (nid/sil)