Kanal24, Malang – Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Brawijaya (UB) bersama PT Sunlife menggelar Sosialisasi Program Bootcamp Sun Wealthy Diamond Career & Entrepreneur Academy pada Kamis (21/11/2024). Acara yang diadakan secara hybrid ini bertujuan membekali mahasiswa akhir dan alumni dengan keterampilan kerja dan kewirausahaan yang relevan untuk menghadapi dunia kerja.
Dr. Aji Setyanto, S.S., M.Litt., Wakil Dekan III bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kewirausahaan FIB UB, menyampaikan latar belakang pelaksanaan sosialisasi ini. Menurutnya, perguruan tinggi kerap disoroti karena mencetak lulusan yang belum sepenuhnya siap terjun ke dunia kerja.
“Melalui program bootcamp ini, kami ingin membekali mahasiswa akhir dan alumni dengan soft skill yang benar-benar dibutuhkan di dunia kerja. Harapannya, kita bisa menghilangkan stigma bahwa perguruan tinggi hanya mencetak alumni yang kurang siap kerja,” jelasnya.
Dr. Aji juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan PT Sunlife sebagai penyelenggara pelatihan. “Setiap peserta akan mengikuti penilaian, tes, dan mendapatkan sertifikat kompetensi resmi dari Sun Wealthy Diamond Academy,” tambahnya.
Dewi Utari, Direktur Agency PT Sunlife, menjelaskan bahwa program ini dirancang untuk mencetak lulusan yang berdaya saing. “Sosialisasi ini adalah langkah awal untuk memberikan pandangan luas kepada mahasiswa tentang dunia kerja dan peluang berwirausaha,” kata Dewi.
Program ini dirancang selama tiga bulan dengan metode pembelajaran praktis. “Kami ingin membantu para peserta menjadi lulusan yang tidak hanya siap kerja, tetapi juga mampu menciptakan peluang sebagai wirausahawan,” imbuhnya.
Joseph Erandi, mahasiswa Sastra Inggris FIB UB, yang menjadi salah satu peserta sosialisasi, menyambut positif program ini. “Acara ini sangat bermanfaat, terutama bagi mahasiswa tingkat akhir. Kami jadi lebih tahu bagaimana menghadapi dunia kerja dan mengembangkan jiwa kewirausahaan,” ungkap Joseph.
Ia berharap program ini dapat terus dilaksanakan agar lebih banyak mahasiswa Universitas Brawijaya mendapatkan manfaat serupa. “Dengan bekal dari program ini, kami bisa menjadi lulusan yang bermanfaat untuk masyarakat,” tutupnya.
Sosialisasi ini diharapkan menjadi langkah awal bagi FIB UB untuk terus mendukung mahasiswa dan alumni dalam mempersiapkan diri memasuki dunia kerja dengan kompetensi yang memadai dan mental kewirausahaan yang tangguh. (nid/sil)