KANAL24, Malang – Sebanyak 19.859 siswa mendaftar Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2020 di Universitas Brawijaya. Jumlah tersebut terbagi dalam 2 tahap pelaksanaan sesuai jadwal yang telah ditetapkan oleh LTMPT, yakni tahap 1 ditanggal 5-14 Juli 2020 dan tahap 2 ditanggal 20-29 Juli 2020.
Pada pelaksanaan UTBK 2020, UB menyiapkan 56 laboratorium dan 1.090 komputer yang terbagi kedalam 17 lokasi.
Karena pelaksanaan UTBK tahun ini berlangsung dimasa pandemi Covid-19, UB telah melakukan berbagai persiapan untuk menerapkan protokol kesehatan yang ketat.
Diantaranya rapid tes kepada 1.000 panitia dan pengawas UTBK pada 2-3/7/2020 kemarin, menerapkan physical distancing mulai dari sebelum peserta memasuki gedung dan ruang ujian hingga saat berada didalam laboratorium, pemeriksaan suhu kepada peserta oleh petugas dengan suhu tubuh maksimal 37,5 derajat celcius, peserta wajib memakai masker, mencuci tangan dan/atau menggunakan hand sanitizer, menggunakan sarung tangan, dan menjaga jarak minimal 1 meter. Kemudian, ruang ujian juga disterilisasi untuk memastikan fasilitas yang akan dipakai aman.
Selain itu, panitia juga mengatur mobilitas kendaraan peserta UTBK dengan hanya membuka satu gerbang masuk yaitu gerbang Veteran dan satu gerbang keluar yakni gerbang Panjaitan. Panitia juga menyiapkan 5 titik drop zone yaitu di FPIK, FH, Jalan Veteran, FEB, dan FILKOM.
Ketua Pusat UTBK UB, Prof. Aulanni’am mengatakan persiapan penerapan protokol kesehatan ketat dilakukan UB guna agar pelaksanaan UTBK dimasa pandemi ini berjalan dengan lancar.
“Semua pihak yang masuk kampus UB diminta untuk memenuhi protokol kesehatan. Kita mempersiapkan semaksimal mungkin karena selama Pandemi Covid-19 ini banyak hal yang terjadi. Hal ini adalah kehendak Allah. Kita semua berdoa mohon ridho Allah untuk lancarnya pelaksanaan UTBK ini. Sehingga nantinya semua berjalan sesuai protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” kata Aul.
Lebih lanjut, Ia juga berharap agar peserta UTBK mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan.
“Bagi peserta UTBK, Saya berharap kalian semua dapat mengerjakan soal ujian dengan baik dan semoga Allah memenuhi dan mengijabahi doa kita semua, amin,” pungkasnya. (Meg)