Kanal24, Malang – Dalam rangka merayakan Dies Natalis ke-61 Universitas Brawijaya memberikan penghargaan UB Award in Science 2023 bagi tenaga pengajar UB yang berperan aktif dalam melakukan publikasi. Panitia Dies berkolaborasi dengan LPPM UB untuk menentukan penerima penghargaan yang diumumkan pada Sidang Pleno Majelis Wali Amanat (MWA) dalam rangka Dies Natalis ke-61 Universitas Brawijaya, Jum’at (5/1/2024).
Penerima penghargaan ini didasarkan pada penilaian triangulasi 9 indikator yaitu, skor Sinta 3 tahun, jumlah kutipan, kutipan per publikasi, publikasi berada di 10% teratas yang paling banyak dikutip di seluruh dunia, publikasi dalam persentil jurnal teratas, kolaborasi internasional, kolaborasi akademik-perusahaan, penulis pertama/koresponden, dan dampak paten.
Terdapat beberapa kategori pemenang yang akan memperoleh sejumlah hadiah antara lain :
UB Award in Science Kriteria Dosen Senior Eksakta
- Prof. Dr Yusuf Wibisono, S.TP., M.Sc. – FTP
- Prof. Muhaimin Rifa’I, S.Si., Ph.D.Med.Sc. – MIPA
- Prof. Dr. Agus Suryanto, M.Sc. – MIPA
- Prof. Akhmad Sabarudin, S.Si., M.Sc., Dr.Sc. – MIPA
- Prof. Yusuf Hendrawan, STP., M.App.life Sc., Ph.D. – FTP
UB Award in Science Kriteria Dosen Junior Eksakta
- Dr.Agr.Sc. Ir. Dimas Firmanda Al Riza, ST., M.Sc. – FTP
- M. Ali Fauzi, S.Kom., M.Kom. – Filkom
- Sulastri Arsad, S.Pi., M.Si. – FPIK
- Wibi Riawan, S.Si., M.Biomed. – FK
- Dr.Eng. Fitra Abdurrachman Bachtiar, S.T., M.Eng. – FILKOM
UB Award in Science Kriteria Dosen Senior Sosial Humaniora
- Ali Mashuri, S.Psi., M.Sc., Ph.D. – FISIP
- Sujarwoto, S.IP., M.Si., Ph.D. – FIA
- Prof Ananda Sabil Hussein, SE., M.Com., Ph.D. – FEB
- Prof. Dodi wirawan Irawanto, SE., M.Com., Ph.D. – FEB
- Dr. Dra. Erwin Saraswati, M.Acc. – FEB
UB Award in Science Kriteria Dosen Junior Sosial Humaniora
- Raditha Dwi Vata Hapsari, S.E., M.M., Ph.D. – FEB
- Taufiq Ismail, S.E., S.S., M.M. – FEB
- Prischa Listiningrum, S.h.,LL.M. – FH
- Yeney Widya Prihatiningtias, S.E., M.SA., DBA., Ak. – FEB
- Dewi Puspitasari, S.Pd., M.Hum. – FIB
UB Innovator
- Dr.Ir. Anang Lastriyanto, M.Si – FTP
- Prof.Ir. Arifin Noor Sugiharto, M.Sc., Ph.D. – FP
- Hendrix Yulis Setyawan, STP, M.Si, Ph.D. – FTP
UB Inspirational Women Researcher
- Prof. Dr.Aulanni’am, Drh, DES – MIPA
- Prof. Dra. Fatchiyah, M.Kes., Ph.D – MIPA
- Prof. Dr. Eng. Fitri Utaminingrum, S.T. MT – FILKOM
- Prof. Ir. Kurniatun Hairiah, Ph.D – FP
- Prof Sri Suhartini, STP, M.Env.Mgt, Ph.D – FTP
- Prof Ir. Yenny Risjani, DEA, Ph.D – FPIK
Penilaian Top Zona Integritas Universitas Brawijaya
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis
- Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
- Fakultas Ilmu Komputer
Harapan 1. Fakultas Kedokteran Hewan, Harapan 2. Sekolah Pasca Sarjana, Harapan 3. Fakultas Vokasi
Special award. Fakultas Teknologi Pertanian
Demikian adalah daftar para pemenang UB Award dalam rangka Dies Natalis ke-61 Universitas Brawijaya. Hadirnya kegiatan Awarding ini diharapkan dapat meningkatkan mutu kerja dan semangat seluruh civitas akademika. (fan)