Kanal24, Malang – Momen mudik lebaran kembali dinanti oleh masyarakat, dan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) telah mengumumkan bahwa program Mudik Asyik bersama BUMN 2024 akan kembali digelar. Program ini bertujuan untuk memberikan kemudahan dan bantuan kepada masyarakat agar dapat pulang ke kampung halaman dengan nyaman dan aman.
Asisten Deputi Bidang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Kementerian BUMN, Edi Eko Cahyono, menyatakan bahwa program ini diselenggarakan untuk mendukung pemerintah dalam memberikan pelayanan mudik yang lancar, aman, dan nyaman.
“Pelaksanaan program ini mengikuti prinsip-prinsip GCG dan terintegrasi, terarah, terukur, dan akuntabel,” ujarnya di Jakarta pada (5/3/2024)
Tahun 2024 ini, pemerintah menargetkan program mudik bersama ini akan mengangkut setidaknya 80.000 pemudik, dengan rincian moda transportasi berupa bus sekitar 55.000, kereta api sebanyak 18.000, dan kapal laut sekitar 5.600 penumpang.
Sebagai bagian dari program ini, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI, yang selalu berupaya memberikan nilai sosial selain nilai ekonomi, turut mengakomodasi masyarakat, terutama nasabah BRI, untuk ikut dalam program Mudik Asyik bersama BUMN 2024.
Wakil Direktur Utama BRI, Catur Budi Harto, menyatakan bahwa perseroan akan terus mendukung upaya pemerintah dalam memberikan fasilitas mudik yang aman bagi masyarakat.
“Ini adalah komitmen kami untuk memberikan nilai tambah bagi seluruh masyarakat, termasuk nasabah kami,” katanya.
Pada tahun sebelumnya, pada Lebaran 2023, program Mudik Gratis BUMN berhasil membawa 65.603 orang yang mendaftar. Program tersebut melibatkan 76 BUMN dan anak usahanya dengan rincian 46.523 penumpang menggunakan 1.009 bus, 15.658 penumpang menggunakan 30 rangkaian kereta api, dan 2.562 penumpang menggunakan tujuh kapal laut.(din)
Sumber : Bank BRI