Kanal24, Malang – Direktur Direktorat Pengembangan Karier dan Alumni UB (DPKA UB) Karuniawan Puji Wicaksono, SP.,MP.,Ph.D., menyampaikan UB terus berkomitmen dalam membina mahasiswa dan calon lulusan untuk mendapatkan pekerjaan yang layak. Hal ini diungkapkan oleh Karuniawan Puji Wicaksono, SP.,MP.,Ph.D., Direktur DPKA UB, dalam wawancara dengan Kanal24 (10/6/2023).
“Pekerjaan yang layak adalah pekerjaan dengan masa tunggu kurang dari 6 bulan, pendapatan di atas UMR, dan melanjutkan studi paling lama dalam 6 bulan atau melakukan wirausaha,” ungkapnya.
Direktur DPKA UB Karuniawan Puji Wicaksono, SP.,MP.,Ph.D. (Sukana/Kanal24)
Menurut data DPKA UB, saat ini sekitar 60-80 persen lulusan UB telah mendapatkan pekerjaan yang layak. Oleh karena itu, DPKA terus menjalin kerjasama dengan berbagai perusahaan untuk memberikan kesempatan kepada alumni dan mahasiswa UB dalam dunia industri.
Salah satu upaya DPKA UB adalah menggelar Brawijaya Career Expo 2023 yang berlangsung di Gedung Samantha Krida, Sabtu hingga Minggu (10-11/6/2023). Pameran ini melibatkan sekitar 34 perusahaan multinasional yang ikut berpartisipasi.
Brawijaya Career Expo merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh UB. Tahun ini, job fair ini dilaksanakan secara daring (online) dan luring (offline). Gelaran luring kali ini bekerjasama dengan Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Malang.
Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, MM, menyampaikan harapannya melalui video sambutan, bahwa para pencari kerja di Kabupaten Malang dapat memanfaatkan kesempatan ini. Ia berharap kegiatan ini dapat membantu mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Malang yang menjadi masalah yang belum terpecahkan.
“Kolaborasi kegiatan dengan Universitas Brawijaya ini diharapkan dapat mengatasi angka pengangguran di Kabupaten Malang,” ungkapnya.
Pada hari kedua Brawijaya Career Expo, tercatat 7168 pendaftar telah melakukan registrasi secara daring. Selain perusahaan multinasional, expo ini juga diikuti oleh lembaga-lembaga yang memberikan beasiswa.
“Seperti konjen Prancis, konjen Jepang, konjen Amerika, mereka juga datang untuk memberikan kesempatan kepada lulusan untuk mendapatkan beasiswa dan juga peluang serius,” tambah Direktur DPKA UB.
Dengan digelarnya Brawijaya Career Expo 2023, diharapkan semakin banyak mahasiswa dan alumni UB yang dapat memperoleh peluang karir yang layak serta mendapatkan beasiswa yang mendukung pengembangan diri mereka. (din/skn)