Kanal24, Malang – GenBI Malang merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) GenBI (Generasi Baru Indonesia) yang ke-12 sekaligus upaya edukasi Cinta, Bangga, & Paham (CBP) Rupiah kepada mahasiswa dan masyarakat umum, menggelar GenBI Festival & CBP Goes To Campus di Gedung Widyaloka, Universitas Brawijaya (20/11/2023). Kerjasama antara GenBI Malang dan Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Malang ini berlangsung meriah.
Rangkaian kegiatan GenBI Festival & CBP Goes To Campus terdiri dari Donor Darah, GenBI Got Talent, Lomba Stand Up Comedy, QRIS UMKM FAIR, AR Rupiah, Bincang CBP Milenial, dan Bincang Sejarawan.
Aura Shafa Halillah, Ketua Umum GenBI Malang, menjelaskan bahwa festival ini merupakan puncak rangkaian kegiatan yang dimulai sejak tanggal 5 November dengan GenBI Got Talent, GenBI Tournament pada 11 November, hingga kegiatan sosial GenBI Disabilitas di Yayasan Peduli Anak Cacat Indonesia Kota Malang pada 7 November.
GenBI Malang juga berhasil meng-QRISkan 54 UMKM di wilayah Malang dan Probolinggo dalam waktu dua bulan, termasuk 1 UMKM sektor pariwisata di Sumber Gentong Kabupaten Malang. Dalam GenBi Festival ini juga diumumkan UMKM dengan transaksi QRIS terbanyak.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya GenBI dan Bank Indonesia untuk meningkatkan literasi keuangan dan memberikan edukasi tentang QRIS kepada masyarakat dan mahasiswa,” ungkap Aura Shafa Halillah.
Sementara itu, Ilhamuddin Nukman,MA., Kepala Sub Direktorat Kesejahteraan dan Kewirausahaan Mahasiswaan Universitas Brawijaya, menyampaikan bahwa kegiatan ini juga merupakan bentuk pembinaan bagi GenBI, yang merupakan penerima beasiswa dari Bank Indonesia. Pembinaan ini tidak hanya fokus di Universitas Brawijaya, namun melibatkan GenBI dari wilayah Malang Raya, UM, UIN Maliki dan Universitas Nurul Jadid, Prabolinggo.
“Kami berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan untuk meningkatkan awareness mahasiswa terkait program beasiswa, sekaligus membangun jejaring antar mahasiswa penerima beasiswa di Jawa Timur,” jelas Ilhamuddin Nukman.
GenBI Festival & CBP Goes To Campus menjadi wujud kolaborasi positif antara GenBI dan Bank Indonesia dalam mendukung pengembangan generasi baru Indonesia, menciptakan kesadaran finansial, dan membangun komunitas yang kuat. (din)