KANAL24, Malang – Fakultas Ilmu Administrasi UB menyambut dengan hangat delegasi Temu dan Rapat Kerja Nasional Forum Dekan Ilmu-Ilmu Sosial (FORDEKIIS) 2022 dalam malam perkenalan delegasi, Jum’at (1/7/2022).
Dekan FIA UB Andy Fefta Wijaya, Ph.D mengucapkan selamat datang kepada para delegasi dan mengenalkan secara singkat profil FIA UB.
“Selamat datang para delegasi sekalian di Universitas Brawijaya. FIA memiliki program studi dari strata satu hingga program doktor,” kata Andy.
Selain program studi, Andy juga menjelaskan berbagai sarana pendukung pendidikan mulai dari laboratorium hingga gedung gelanggang mahasiswa.
Dalam malam keakraban ini juga hadir Dekan Fisip UB Dr. Sholeh Muadi yang akan menjadi tuan rumah penutupan acara FORDEKIIS pada Minggu malam lusa.
“Malam ini dijamu oleh FIA tapi minggu malam lusa Fisip akan memberikan sedikit lebih baik dari FIA,” kelakar Sholeh.
Acara malam akrab delegasi disambung dengan perkenalan masing-masing Dekan dari setiap perguruan tinggi yang hadir dilanjutkan dengan penampilan tari Gading Alit dari mahasiswa FIA dan makan malam.
Temu dan Rapat Kerja Nasional FORDEKIIS akan berlangsung pada hari Sabtu hingga Minggu esok dengan membahas berbagai agenda ilmu sosial termasuk ceramah nasional dari Menteri Pertahanan Prabowo Subianto pada hari Minggu (3/72022). (sdk)