KANAL24, Malang- Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya (FISIP UB) merayakan Dies Natalis ke -18 pada tahun 2021 dengan mengusung tema “ Fisip Bangkit, Maju, Berprestasi”. Tahun ini dies natalis di gawangi oleh Jurusan Ilmu Komunikasi sebagai panitia utama dan melibatkan seluruh civitas akademika FISIP UB.
Ketua Pelaksana Dies Natalis, Haryo Pambuko Jiwandono, S.IP., MA mengatakan tema tahun ini dipilih dengan melihat momentum kemajuan dalam masyarakat selama masa pandemi covid19.
“Alasan memilih tema bangkit karena kita memanfaatkan momentum dan melihat adanya kemajuan terkait dengan melandainya kasus covid-19 dan kembali normalnya kegiatan-kegiatan di masyarakat, termasuk pendidikan yang tetap harus dijalankan dengan protokol kesehata dan vaksinasi bagi yang belum,” ujar Haryo, Senin (15/11/2021)
Haryo menambahkan jika tahun lalu pada dies natalis FISIP UB dilaksanakan full secara daring maka tahun ini dilaksanakan secara hybrid “Dengan adanya progam vaksinasi dan protokol kesehatan, sekarang kita melihat situasinya sudah membaik sehingga memungkinkan untuk dilakukan dies natalis FISIP dengan metode baluran terutama di malam inagurasi dimana peserta bisa menghadiri baik secara luring maupun daring,” ujarnya.
Rangkaian kegiatan Dies Natalis tahun ini ada acara punyak yaitu orasi ilmiah yang akan disampaikan oleh Fitri H Oktaviani, SS, SE, M.Commun PhD Candidate (The University of Queensland, Australia), perlombaan bulu tangkis dan tenis meja, perlombaan fotografi, bakti sosial, dan malam inaugurasi. “Pada malam inaugurasi akan ada penampilan dari mahasiswa FISIP UB dan dari luar UB,” ujar dosen Ilmu Komunikasi tersebut.
Haryo mengatakan jika orasi ilmiah yang diselenggarakan pada Selasa (16/11/2021) dapat diikuti secara baluran sehingga peserta bisa mengikuti secara daring dan luring. Sedangkan lomba fotografi diselenggarakan secara daring dan kegiatan lainnya seperti lomba bulutangkis dan bakti sosial diselenggarakan secara luring.
“Harapannya agar kita semua bisa lebih mencoba menggunakan dies natalis FISIP UB ke-18 ini sebagai penanda bangkitnya kita dari pandemi covid19 dan tetap meningkatkan prestasi yang sudah sangat baik dimiliki oleh FISIP,” tutup Haryo. (val)