Kanal24 – Apakah kamu menyadari bahwa belakangan ini suhu di Indonesia lebih panas dari biasanya? Badan Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa fenomena tersebut terjadi karena perubahan cuaca yang tidak biasa.
Menurut Plt Deputi Bidang Klimatologi BMKG, negara-negara Asia memang sedang dilanda suhu panas yang ekstrim termasuk Indonesia. Dalam situasi cuaca yang ekstrim seperti ini, perlu adanya perhatian ekstra terhadap kesehatan tubuh. Terdapat 5 masalah kesehatan yang sering muncul akibat cuaca panas. Apa saja itu dan bagaimana mencegahnya
-
Panas Dalam
Panas dalam adalah suatu kondisi di mana tubuh mengalami peningkatan suhu internal yang dapat menyebabkan gejala-gejala seperti pilek, sariawan, tenggorokan kering, sembelit, bahkan demam. Beragam gejala tersebut dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan kesehatan secara keseluruhan. Panas dalam dapat terjadi ketika tubuh terpapar panas yang berlebihan dalam jangka waktu yang lama dan mengonsumsi makanan yang mengandung minyak berlebih seperti gorengan dan makanan pedas.
Sejumlah cara untuk mencegah terjadinya panas dalam dengan menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan minum air yang cukup, menghindari paparan sinar matahari langsung terutama saat siang hari, dan makan makanan yang sehat dan bergizi.
-
Dehidrasi
Saat cuaca sedang sangat panas seperti sekarang, penting untuk meningkatkan mineral agar tubuh tidak mengalami dehidrasi. Dehidrasi dapat menyebabkan kulit menjadi kering dan air kencing berubah warna menjadi keruh. Tak hanya itu, sangat dianjurkan untuk mengenakan pakaian yang menyerap keringat sehingga mengurangi dehidrasi dan menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.
-
Migrain
Migrain dapat terjadi akibat dua faktor, yaitu paparan sinar matahari yang sangat terik dan polusi udara yang berlebih. Paparan polusi udara yang berlebihan dapat menyebabkan iritasi pada saluran pernapasan sehingga memicu migrain.
Untuk mencegah terjadinya migrain, sebaiknya kenakan topi agar kepala terlindung dari paparan sinar matahari secara langsung. Selain itu, gunakan masker untuk mengurangi paparan polusi udara sehingga meminimalkan risiko migrain yang disebabkan oleh polusi udara.
-
Sakit Mata
Masalah kesehatan lainnya yang sering terjadi akibat cuaca panas adalah iritasi pada mata yang disebabkan oleh paparan kotoran atau debu. Cuaca panas yang menyebabkan lingkungan menjadi kering dan berdebu turut memperburuk kondisi tersebut. Akibatnya, mata menjadi gatal, merah, dan berair secara berlebihan apabila terus-menerus digosok. Sebagai solusinya, sebaiknya menggunakan kacamata sebagai pelindung agar terhindar dari iritasi mata yang tidak diinginkan.
-
Demam
Dalam cuaca yang kian panas, dapat menyebabkan tubuh kamu mengalami demam. Hal ini dapat terjadi karena suhu tubuh meningkat secara signifikan dan dapat menjadi sangat berbahaya jika tidak segera diatasi. Oleh karena itu, direkomendasikan agar berada di tempat yang memiliki sirkulasi udara yang baik, sehingga dapat membantu menjaga suhu tubuh Anda tetap stabil dan terhindar dari risiko yang tidak diinginkan.
Dengan menjaga kesehatan tubuh secara teratur, dapat mengurangi risiko terkena masalah kesehatan akibat cuaca panas sehingga menjalani aktivitas sehari-hari bisa lebih nyaman dan produktif. (nth)
thanks alot of information goodjobs