Kanal24, Malang – Industri musik Indonesia diramaikan oleh pendatang baru, Asrilia Kurniawati yang akrab disapa Ekey. Ia hadir sebagai penyanyi solo wanita di tanah air dengan single debut berjudul Hilang Arah, lagu yang menceritakan tentang kejenuhan suatu hubungan.
Ekay, seorang Chief Executive Officer dari AKA Entertainment Indonesia asal Surabaya dibantu Pika Iskandar sebagai penata musik merilis lagu perdananya pada awal tahun 2023. Ekey berharap, langkah yang diambil ini menjadi awal yang indah memasuki industri musik tanah air.
Ekey, Media Visit ke UB Medcom Group untuk Promo Single ‘Hilang Arah’
“Kemanakah hilang arahnya itu ada ceritanya. Jadi, itu adalah salah satu cerita tentang itu related to my love story. Jadi, bener-bener yang di dalam toxic relationship,” ungkap Ekey.
Hilang Arah merupakan sebuah lagu balada pop yang bercerita tentang sebuah pasangan yang merasa bahwa hubungannya sedang hilang arah dan berada di ujung tanduk. Setiap hubungan tak selalu bahagia, pasti banyak perbedaan pendapat dan juga jenuh. Ketika hal tersebut terjadi, yang dibutuhkan adalah sedikit ruang agar seseorang itu bisa menghargai hubungan yang dimiliki.
Ekey juga menceritakan terkait MVP single ini ada perahu. Menurutnya, perahu menjadi simbol dari sebuah hubungan yang jika pendayungnya hanya satu tidak akan bergerak. Sehingga itu bisa kehilangan arah, hancur, dan akhirnya berada di titik jenuh dan lelah yang membuat pendayungnya untuk sendiri. Menurutnya, lagu ini related dengan hubungan yang terjadi di zaman sekarang.
“Jadi, ini bukan hanya untuk wanita saja, tapi juga untuk para laki-laki. Nggak mungkin hanya wanita yang ada di fase itu, tapi juga laki-laki pasti ada di fase titik jenuh dan lelah,” ujar Ekey.
Selama proses rekaman lagu, ada beberapa hal memorable yang terjadi. Salah satunya adalah Ekey yang terharu dan tidak bisa menahan emosi ketika pertama kali mendengar lagu ini saat awal rekaman.
“Lagunya bener-bener menyentuh, aku sempet terharu dan berhenti sebentar untuk menahan emosi yang cukup mengganggu ke suara. Untungnya setelah semua terkontrol, emosinya rekaman bisa berjalan dengan lancar,” ujarnya.
Dibalut dengan dentingan piano yang sendu serta lirik menyentuh yang dibawakan oleh vocal Ekey yang khas, lagu ini diharapkan dapat menjadi lagu yang dapat dinikmati oleh masyarakat luas. Ekey berharap dengan rilisnya lagu ini agar makin banyak pesan yang dapat tersampaikan melalui media dan masyarakat luas.
Lagu Hilang Arah sudah dapat dinikmati di berbagai layanan digital platform sejak tanggal 15 Februari 2023. Lagu ini diharapkan dapat diterima dan diputar di berbagai radio di Indonesia.(nid)