KANAL24, Jakarta – Melemah 0,64 persen ke level 7.187 kemarin, pada perdagangan Kamis (8/9/2022) secara teknikal IHSG berada di zona bearish (lesu) dengan target pelemahan di level 7.150-7.115.
“Indeks ditutup membentuk pola small bearish candle namun masih di atas EMA10, stochastic memasuki zona netral dan MACD histogram divergence negatif. Target pelemahan indeks pada level 7.150 kemudian 7.115 dengan resist di level 7.220 kemudian 7.255,” papar Tim Analis Indo Premier Sekuritas dalam catatannya pagi ini.
Berikut teknikal dan rekomendasi 4 saham dari Indo Premier:
1. BMRI (8.875), PT Bank Mandiri, Tbk
Rekomendasi: Buy
Harga ditutup di atas EMA5,10 dan membentuk pola white closing marubozu yang merupakan sinyal bullish continuation, stochastic overbought dan MACD histogram convergence positif. Target kenaikan harga pada level 8.975 kemudian 9.075 dengan support di level 8.775 cut loss jika break 8.675.
2. ADMR (1.635), PT Adaro Minerals Indonesia, Tbk
Rekomendasi: Buy on Weakness
Harga ditutup membentuk pola small bearish candle, stochastic netral dan MACD histogram divergence negatif. Target harga beli pada level 1.610 dengan resist di level 1.665 kemudian 1.695.
3. BBRI (4.460), PT Bank Rakyat Indonesia, Tbk
Rekomendasi: Buy on Weakness
Harga ditutup membentuk pola black closing marubozu yang merupakan sinyal bearish continuation namun masih di atas EMA10, stochastic memasuki zona netral dan MACD histogram convergence positif. Target harga beli pada level 4.430 dengan resist di level 4.520 kemudian 4.580.
4. TLKM (4.490), PT Telkom Indonesia, Tbk
Rekomendasi: Buy on Weakness
Harga ditutup membentuk pola small bearish candle namun masih di atas EMA50, stochastic netral dan MACD histogram divergence negatif. Target harga beli pada level 4.460 dengan resist di level 4.550 kemudian 4.610.(sdk)