KANAL24, Malang – Seni kriya tekstil semakin digemari oleh banyak kaum, terutama generasi muda. Hal ini yang memicu semangat pendiri Hamparan Rintik, Fikrah Ryanda Saputra untuk membuat pameran kriya tekstil bersama anggotanya, yaitu Jelang Julang 2022. Pameran kedua ini akan dilaksanakan dalam jangka waktu dekat dan bekerjasama dengan komunitas penyandang disabilitas, Omah Gembira.
Jelang Julang tahun ini sengaja berkolaborasi dengan komunitas penyandang disabilitas karena ingin menunjukkan kepada masyarakat bahwa penyandang disabilitas selain membutuhkan perhatian lebih, mereka juga setara seperti kita, yaitu mampu berkarya dan dapat dijadikan sebagai penghasilan utama. Hal ini sesuai dengan tagline yang dibawakan oleh Omah Gembira, yaitu aku, kamu, kita setara.
Fikrah menjelaskan, Jelang adalah menyambut dan Julang artinya tinggi. Pameran Kriya Tekstil ini digelar setiap tahun untuk menumbuhkan optimisme dan semangat para pengrajin. Melalui pameran ini, ia ingin menyampaikan kepada masyarakat bahwa pengrajin bukan sekadar pembuat tetapi ia juga seniman.
“Misi Jelang Julang yang pertama pameran seni, karya teman-teman disabilitas, dan penampilan dari teater, dan perform teman-teman disabilitas. Tidak hanya menyuguhkan hiburan, tetapi kita juga membuat beberapa program edukasi. Jadi, nanti di pameran akan diadakan pada tanggal 30 September, 1-2 Oktober,” terang Fikrah.
Pameran yang rencananya akan digelar di Expo Creative Hub, Jl. Majapahit, Kota Malang ini juga akan mengadakan workshop seputar kain dan talkshow seputar mengenal penyandang disabilitas.
“Kita akan siapkan undangan untuk komunitas, khususnya komunitas paguyuban orang tua. Untuk orang umum boleh datang tanpa dipungut biaya, tapi kita menyiapkan kotak sebagai donasi dan tidak wajib mengisi,” kata Fikrah.
Siapapun bisa datang berkunjung ke Jelang Julang untuk menikmati pameran yang disuguhkan serta mengikuti workshop dan talkshow yang digelar. Fikrah menjelaskan bahwa untuk berkunjung ke Pameran Jelang Julang cukup mudah, bisa langsung datang tanpa dipungut biaya namun pengunjung dapat melakukan donasi dan tidak wajib mengisi.
Donasi yang diterima ini nantikan akan diputar sebagai uang kas untuk mengadakan Pameran Jelang Julang yang telah melakukan proses panjang dengan harapan adanya donasi ini Jelang Julang dapat terus berproduksi dan akan terus memutar bisnisnya.
Masyarakat yang ingin mengetahui persiapan Jelang Julang dan proses kegiatan sebelum menuju Pameran Jelang Julang 2022 bisa menengok instagram @jelangjulang, @hamparanrintik, dan @omahgembira.