Kanal24, Malang – Jelang pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) gelombang pertama yang berlangsung di tanggal 8 hingga 14 Mei 2023, tentunya memerlukan persiapan yang matang. Tidak hanya mempersiapkan bekal ilmu untuk ujian, kondisi tubuh yang fit juga menjadi hal utama yang perlu diperhatikan. Karena itu bagi peserta yang berasal dari luar Kota Malang yang memilih lokasi UTBK di Universitas Brawijaya, perlu menyiapkan waktu yang cukup untuk beristirahat. Bermalam di Kota Malang dapat menjadi salah satu pilihan untuk menghemat waktu perjalanan. Mengingat pelaksanaan UTBK sesi 1 dimulai pada pukul 06.45 WIB pagi. Berikut adalah beberapa rekomendasi penginapan di sekitar Universitas Brawijaya.
1. KoolKost Syariah Sigura-Gura Malang
KoolKost Syariah Sigura-gura (Dok. Booking.com)
Koolkost menjadi pilihan yang tepat untuk pengunjung yang menetap di Malang. Harga yang murah, dan lokasi yang dekat dengan UB cocok untuk para peserta UTBK yang datang sendirian tanpa keluarga. Harga untuk per harinya dibuka dengan harga Rp 150.000. Terletak di Sigura-gura yang hanya 1.6 Km dari Universitas Brawijaya.
2.De Malang Sweet Homestay
De Malang Sweet Homestay (Dok. Tiket.com)
Terletak di Griyashanta permata E327-328, Soekarno Hatta, Lowokwaru, Malang. Homestay ini berdekatan dengan pusat keramaian di sepanjang jalan Soekarno Hatta. Hanya dengan berjalan 130m pengunjung sudah dapat menemui banyak pedagang jajanan di sekitar Taman Krida Budaya. Untuk mencapai Universitas Brawijaya hanya memakan waktu 9 Menit menggunakan kendaraan bermotor. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 480.000 untuk kamar superior twin. De Malang Sweet Homestay selain dekat dengan Universitas Brawijaya juga cocok untuk menetap bersama keluarga karena dekat dengan wisata kuliner di sekitarnya.
3.Homey Homestay Syariah
Homey Homestar Syariah (Dok. Penginapan.net)
Homey Homestay terletak sangat dekat dengan Universitas Brawijaya. Bahkan hanya dengan keluar lokasi Homestay sudah nampak gedung Fisip Universitas Brawijaya. Terletak di Jl. Watumujur II No.6, Lowokwaru, Malang. Hanya 300 meter dari Universitas Brawijaya. Untuk promo kamar di Homey Homestay Syariah dimulai dari harga Rp 110.000 per malam. Selain dekat dengan Universitas Brawijaya, homestay ini juga bersebelahan dengan kafe yang cocok dikunjungi sembari menunggu waktu pelaksanaan UTBK.
4. Everyday Smart Hotel
Everiday Smart Hotel (Dok. Pegipegi.com)
Bagi para peserta UTBK yang juga berkunjung ke Malang bersama keluarga, Everyday Smart Hotel dapat menjadi opsi terbaik. lokasi nya berdekatan dengan gerbang belakang Universitas Brawijaya. Tepatnya di Jl. Soekarno Hatta No. 2 Malang, Lowokwaru, Malang, Hotel ini juga menyediakan Kolam Renang yang terletak di samping hotel yang dapat digunakan secara bebas untuk pengunjung. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 450.000
5. UB Guest House.
UB Guest House (Dok. Travelingyuk.com)
Bagi peserta yang sudah kebingungan mencari tempat menginap di sekitar Universitas Brawijaya. UB Guest House menjadi pilihan yang dapat dipertimbangkan. Terletak di dalam lingkup Universitas Brawijaya, UB Guest House menyediakan beragam pilihan kamar yang dapat disinggahi. Harga per kamar dimulai dari harga Rp 419.000 per malamnya. Dengan menginap di UB Guest House para peserta UTBK tidak perlu bingung memikirkan transportasi untuk mencapai lokasi UTBK.
6. Griya Brawijaya
Griya Brawijaya (Dok. BUNA UB)
Opsi lain untuk para peserta UTBK yang ingin mencari penginapan di sekitar Universitas Brawijaya adalah Griya Brawijaya. Selain menyediakan asrama untuk mahasiswanya, Griya Brawijaya juga menyediakan penginapan untuk para pengunjung yang datang. Hanya dengan 200 ribuan para pengunjung sudah dapat menikmati kamar tipe standart per malamnya. Griya brawijaya juga memiliki fasilitas minimarket dan kafetaria dengan akses internet yang dapat digunakan untuk pengunjung.
Itulah beberapa rekomendasi penginapan yang berada di dekat Universitas Brawijaya. Dengan memikirkan persiapan matang-matang pelaksanaan UTBK akan dapat dilaksanakan dengan lebih mudah. (fan)