KANAL24, Jakarta – Sektor Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) menjadi salah satu sektor yang mendapat perhatian serius dari PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI).
Hal ini tercermin dari pembiayaan yang disalurkan perseroan pada sektor ini yang mencapai Rp114,58 triliun per Agustus 2021 lalu.
SEVP Micro & Consumer Finance BMRI, Josephus K. Triprakoso, besarnya nilai yang dikucurkan perseroan itu menjadi bukti bahwa sektor UMKM menjadi sektor unggulan. Pembiayaan itu tumbuh 18,52 persen dari periode yang sama tahun lalu. Dari nilai tersebut, penyaluran pembiayaan yang dilakukan secara online telah mencapai Rp22,9 miliar, yang diberikan kepada seller online mitra e-commerce.
“Kami berharap UMKM bisa bangkit dan naik kelas agar bersama-sama mendukung upaya pemulihan ekonomi,” ujar Josephus, pada keterangan tertulisnya, Kamis (14/10/2021).
Josephus menambahkan saat ini dunia digital terus bergerak ke arah yang semakin canggih, untuk itu pelaku usaha secara aktif perlu menambah ilmu dan wawasan agar tak ketinggalan atau kalah saing.
Apalagi, potensi ekonomi digital di Indonesia dinilai masih sangat besar. Untuk itu layanan digital BMRI juga terus dikembangkan demi kemudahan nasabah dalam melakukan transaksi.
“Perkembangan digital yang pesat dan masif harus disambut sebagai momentum untuk beradaptasi agar bisnis dapat tumbuh lebih cepat dan mampu bersaing, meski masih dibayangi pandemi,” pungkas dia.(sdk)