KANAL24, Malang – Tiga hari jelang penampilan 14 MC UB Radio dari tujuh lokasi berbeda, mulai muncul deskripsi acara pada tiap lokasinya. Salah satunya dari Skyyroom The 1o1 Malang OJ. Dari kafe yang berada di rooftof hotel ini MC UB Radio akan memandu acara Saturday Night pada sabtu 17 Juni 2023.
“Kita di Malang OJ pasnya di skyroom ada musik reguler untuk menemani pengunjung bersantai dan tentunya lusa akan lebih menarik karena ada MC dari UB Radio yang memandu,” kata Rio Marcom The 1o1 Malang OJ, Kamis (15/6/2023).
Dengan lokasi kafe yang berada di ketinggian akan menjadi suasana yang berbeda dan menarik sehingga Rio berharap kehadiran MC UB Radio dapat menambah suasana kafe menjadi lebih berwarna. Untuk itu Rio mengaku sudah berkoordinasi dengan pihak UB Radio agar pada malam minggu besok Saturday night menjadi lebih baik.Untuk band yang akan tampil menurut Rio sesuai jadwal adalah Almond Band.
Baca Juga : 15 MC UB Radio Siap Unjuk Gigi
“Malam minggu besok Almond Band yang akan tampil dan tentu saja saya sudah berkoordinasi dengan UB Radionya agar lebih menarik,” lanjut penggemar bola ini.
Lebih lanjut Rio mengaku hotelnya senang berkolaborasi dengan berbagai pihak termasuk dengan UB Radio yang memiliki pangsa pasar anak muda. Kolaborasi ini diharapkan dapat memberikan nilai lebih sehingga acara di Malang OJ akan semakin menarik.
Baca Juga : Rayz Hotel UMM Beri Panggung MC UB Radio
Menurutnya peran MC sangat penting untuk membawa dan menghidupkan suasana agar lebih menyenangkan bagi pengujung. Rio yakin pihak UB radio akan mempersiapkan MC yang terbaik untuk eventnya.
“Tentu saja saya berharap nanti MC yang tampil mampu membuat suasana lebih fresh, menyenangkan sehingga pengunjug merasa senang dengan penampilan yang kami suguhkan,” pungkas Rio.
Skyroom The 1o1 Malang Oj merupakan satu dari tujuh lokasi yang akan menjadi panggung bagi 14 MC UB Radio yang akan tampil serentak pada sabtu besok. Tujuh lokasi tersebut tersebar di Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Wisata Batu. Kegiatan ini merupakan penanda kesiapan UB Radio untuk mengelola managemen MC di Malang Raya.
Hingga H-3 tujuh lokasi tersebut sudah siap dan pihak UB Radio terus berkoordinasi agar semua berjalan lancar. Nantinya selain MC yang bertugas, tim UB Radio dan Newspoint UBTV akan melakukan reportase dari beberapa lokasi acara.(sdk)