Kanal24, Malang – Persembahan pertunjukan Opening Ceremony PKKMB Rangkaian Acara Jelajah Almamater (RAJA Brawijaya) berlangsung dengan meriah. Kegiatan yang diadakan di sepanjang Lapangan Rektorat hingga bundaran ini diikuti oleh 14.821 mahasiswa baru tahun akademik 2024/2025.
Kemegahan opening ceremony dibuka dengan lantunan indah tim Paduan Suara Mahasiswa (PSM) yang membawakan lagu Yamko Rambe Yamko dengan iringan piano. Acara dilanjutkan dengan persembahan Unit Karawitan Universitas Brawijaya. Senin (12/08/2024).
Antusiasme Aradhana 62 (sebutan mahasiswa angkatan 2024/2025) meningkat setelah penampilan kolaborasi antara tim paduan suara dan tari UB mempersembahkan tarian nusantara. Dengan menggunakan ragam busana budaya Indonesia, penampilan tarian nusantara menghadirkan tidak hanya satu buah sajian, namun mereka mempersembahkan ragam lagu daerah dan tarian daerah dari seluruh Indonesia. Seperti penampilan lagu Sik Sik Sibatumanikam asal Sumatera Utara, lagu Rek Ayo Rek asal Jawa Timur, dan Sajojo dari Papua.
Kemeriahan semakin bertambah karena penampilan tari dan nyanyian tradisional yang disajikan mengitari bundaran, sehingga seluruh mahasiswa dapat menikmati penampilan tersebut.
Puncak dari acara pembukaan PKKMB RAJA Brawijaya tahun 2024 ini adalah adanya atraksi paramotor, persembahan dari TNI Angkatan Udara Abdurrahman Saleh Malang. Dalam persembahan tersebut berkibar spanduk bertuliskan “Selamat Datang Aradhana 62 dan “Kita Satu Brawijaya”. Tampak sorak sorai Aradhana 62 sangat menikmati kegiatan pembukaan kali ini.
Acara pembukaan rangkaian RAJA Brawijaya ini juga ditandai dengan pemakaian jas almamater dan kepada perwakilan mahasiswa baru, dan juga pemukulan gong secara simbolis untuk membuka kegiatan kali ini. (fan)