Kanal24, Malang – Kabar baik bagi pengendara bermotor, SPBU Pertamina dan stasiun pengisian bahan bakar swasta secara serentak menurunkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) per 1 Desember 2023. Penyesuaian harga ini mencakup produk bensin dengan nilai oktan 92 (RON 92) ke atas dan produk diesel.
Mengutip pengumuman resmi Pertamina pada Jumat (1/12/2023), seluruh BBM nonsubsidi mengalami penurunan harga, memberikan angin segar bagi konsumen. Berikut adalah beberapa daftar penurunan harga BBM :
- Harga Pertamax untuk wilayah DKI Jakarta turun menjadi Rp13.350 per liter per 1 Desember 2023, menurun dari Rp13.400 per liter pada November 2023.
- Harga Pertamax Turbo turun menjadi Rp15.350 per liter, dari sebelumnya seharga Rp15.500 per liter per November 2023.
- Harga Dexlite mengalami penurunan menjadi Rp15.550 per liter, turun dari Rp16.950 per liter pada bulan sebelumnya.
- Harga Pertamina Dex turun menjadi Rp16.200 per liter dibandingkan dengan Rp17.750 per liter pada bulan sebelumnya.
- Harga Pertamax Green 95 dipatok Rp14.900 per liter, turun dari Rp15.000 per liter pada bulan sebelumnya.
SPBU Shell Indonesia juga turut menurunkan harga BBM untuk semua jenis produknya per 1 Desember 2023. Beberapa penurunan harga Shell adalah sebagai berikut:
- Harga Shell Super (RON 92) turun menjadi Rp13.990 per liter dari Rp14.360 per liter per November 2023.
- Harga Shell V-power Nitro+ (RON 98) diturunkan menjadi Rp15.480 per liter dari Rp15.590 per liter pada bulan sebelumnya.
- Harga Shell V-Power Diesel diturunkan menjadi Rp16.330 per liter, dari Rp17.780 per liter pada bulan sebelumnya.
Tak ketinggalan, SPBU milik BP-AKR juga melakukan penyesuaian harga BBM per 1 Desember 2023, dengan penurunan harga pada produk seperti BP 92, BP Ultimate, dan BP Diesel. Berbagai penyesuaian harga ini memberikan dampak positif bagi konsumen dan memberikan pilihan lebih luas dalam mengisi bahan bakar kendaraan. (din)