KANAL24, Malang – Agar Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Brawijaya tidak hanya fokus di bidang akademik saja, melainkan juga bisa menyalurkan ilmu dan hard skillnya untuk kepentingan masyarakat, Jurusan Teknik Sipil FT UB kembali menggelar Civil Fiesta 2019. Agenda 2 tahunan ini, merupakan ajang mahasiswa sipil untuk berkontribusi di lingkungan masyarakat.
Ketua panitia, Demmy Randi Delta Aura kepada kanal24.co.id mengatakan bahwa acara ini sebagai reward dari mahasiswa Teknik Sipil yang tidak melulu hanya untuk berkompetisi atau di bidang akademisi saja. Tetapi bisa bermanfaat untuk masyarakat desa maupun kota.
Salah satu agenda dalam rangkaian Civil Fiesta ini, adalah pengabdian masyarakat yang dilakukan di Desa Sukodadi, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang (24/11/2019). Pengabdian yang dilakukan adalah pembangunan rabat beton jalan sepanjang 110 m. Mahasiswa bersama dengan masyarakat dusun tersebut dan sebagian dosen Teknik Sipil bergotong royong membangun jalan yang sudah sangat diidam-idamkan masyarakat di sana. Hal ini dikarenakan jalan didaerah tersebut banyak yang sudah tidak beraspal (makadam).
“Untuk kegiatan pengmas, kami dibantu dengan himpunan mahasiswa sipil dari departemen eksternal untuk meninjau atau mensurvey daerah-daerah di Kabupaten Malang yang bisa dilakukan pengecoran jalan. Terpilihlah Desa Sukodadi karena jalan disana benar-benar dibutuhkan untuk pengecoran, karena ada track-track jalan yang sudah tidak beraspal. Jadi, sebenarnya jalan disana sudah pernah diaspal tapi banyak sekali truk yang melebihi muatan melewati jalan tersebut,” jelasnya.
Kegiatan pengmas yang diikuti oleh seluruh mahasiswa Teknik sipil dan beberapa dosen, dengan dana yang didapat dari sponsor dan sedikit bantuan dari fakultas. Demmy berharap, semua yang sudah dikerjakan apapun itu bisa bermanfaat untuk masyarakat dan melalui kegiatan ini bisa menambah pengalaman bagi mahasiswa Teknik Sipil. (meg)