KANAL24, Malang – Memasuki hari keempat Malang Fashion Week 2023 menampilkan parade desain urban wear. Pada slot 2 yang berlangsung Minggu (5/11/2023) menampilkan karya dari desainer profesional, siswa SMK hingga karya mahasiswa perguruan tinggi.
Karya Multiverse mahasiswa UM membuka show pertama dengan konsep urban wearnya. Memainkan ragam warna cerah karya ini menarik perhatian pengunjung.
Selain UM terdapat karya dari sekolah desain Quinna dan SMKN 3 yang mewakili dunia pendidikan.
Selain itu juga terdapat karya dari Andy Sugix, LyNine, Torilla Mode, Omah Jait Fir, Sheenaraya JJ, dan juga desainer cilik Uchie.
Selain bermain pada desain yang simpel dengan warna cerah, beberapa desainer juga menampilkan sentukan kain wastra nusantara dan lainnya.
Malang Fashion Week 2023 mengusung tema Diverse merupakan kolaborasi apik IFC chapter Malang, Bank Indonesia, Sarinah, Pemkot Malang, Pemkab Malang dan Makeover.
Event ini merupakan event mode terbesar di malang yang memberikan kesempatan kepada desainer profesional, muda hjbga siswa SMK dan mahasiswa untuk menampilkan karyanya.
Malang Fashion Week juga dilengkapi dengan pameran produk fashion dari UKM dan desainer sehingga diharapkan dapat menjadi lokomotif dunia fashion Malang dan nasional.(sdk)