KANAL24, Malang – Kurang 3 hati dari bulan ramadhan pengasuh Pesantren Mahasiswa Tanwirul Afkar Malang KH. Ahmad Muwafik Saleh yang juga dosen Fisip UB menyampaikan beberapa pesan kepada masyarakat malang raya.
“Pertama apapun kondisinya mari kita sambut Ramadhan tahun ini dengan suka cita karena ini adalah bulan yang sangat mulia,” kata Muwafik Selasa (21/4/2020).
Kyai yang suka menulis ini mengajak umat Islam khususnya di malang untuk meningkatkan keimanan dan tawakal kepada Allah. Menurutnya semua hal sudah ditentukan oleh Allah. Apalagi ramadhan adalah bulan yang dijanjikan oleh Allah sehingga sudah selayaknya disambut denga suka cita.
Terkait dengan ibadah taraweh selama Ramadhan, Muwafik meminta masyarakat untuk tidak mengendorkan walaupun ada pandemi covid19.
“Taraweh bisa dilaksanakan dari rumah masing-masing. Jika dilakukan di masjid atau mushola harus betul-betul sehat dan juga perhatikan standar kesehatan. Dan daerah tersebut merupakan daerah yang aman dari covid19,” lanjutnya.
Pengasuh Pesantren Mahasiswa Tanwirul Afkar ini juga mengajak warga untuk meningkatkan sedekah selama ramadhan. Berbagi takjil yang sudah menjadi tradisi bisa dilakukan asal tidak membuat kerumunan.
“Takjil bisa dibagi langsung ke rumah warga atau tetangga atau panti asuhan dengan jasa kurir misalnya,” imbuh Muwafik.
Menurutnya disaat seperti ini berbagi menjadi salah satu solusi untuk menjaga satu dengan yang lain. Terutama bagi warga yang terdampak covid19. (sdk)