KANAL24, Malang – Perkembangan teknologi mempersembahkan buah pikiran terkini secara berlanjut. Maraknya digitalisasi membangkitkan kebutuhan pasar dan antusiasme bagi pemuka gagasan. Bisnis menjadi salah satu upaya yang disalurkan, dalam bentuk aksi bagi seorang Start-Up. Kumpulan dari proyek dalam dunia bisnis dan digital, yang memiliki rasa kegemaran selaras, dapat ditemukan pada STASION atau Komunitas Start-Up Malang. Hal tersebut disampaikan oleh M. Ziaelfikar Albaba, koordinator sektor aplikasi komunitas STASION.
“Dulu banyak kan, orang-orang IT di Malang yang pencar gitu, belum berkolaborasi, belum sinergi. Akhirnya kumpul-kumpul di satu momen Ini mereka sepakat untuk bikin grup, bikin satu komunitas,” kata Fikar.

Berdiri dari sejak tahun 2011, komunitas STASION yang dibangun oleh seorang entrepreneur, yaitu Amar Alpabet, Revandi M., Agung Firdaus, Meru Vipassana, Rizki Yuniar, dan Arie Putri. Ketujuh founder STASION bergabung dengan minat pada bidang yang sama, yaitu teknologi dan dunia bisnis digital. Hingga sampai saat ini, pengelola STATION telah melebarkan jaringan, dukungan solusi inovatif, serta mengembangkan investasinya melalui komunitas ini.
“Kita paling sinergi dengan pemerintah, akademisi, perbankan. Banyak lah kita bersinergi, banyak yang mendukung Malang sebagai kota kreatif, berbasis aplikasi dan game. Jadi support kita seperti itu dan memang kita sampai sekarang juga programnya banyak, untuk startup, juga untuk stakeholder yang mendukung Program,” Kata Fikar.
Pada komunitas STASION, kegiatan bootcamp & training menjadi salah satu pilihan untuk mengembangkan potensi yang akan dilatih oleh mentor STASION. Selain itu, member dari komunitas ini juga dapat menikmati perayaan akhir tahun dan kegiatan tahunan lainnya.
“Kalau yang utama biasanya setiap tahun kita ada festival, festival Louis tapi memang fokus untuk teman-teman aplikasi, Itu biasanya di akhir tahun. Kemudian, ada momen rutin setiap bulan, ramah tamah, kalau ramah tamah itu biasanya setelah lebaran kita silaturahmi,” ungkap Fikar.
Komunitas STASION telah menggabungkan 160 start-up aktif dalam memberikan wawasan yang berkecimpungan dalam dunia teknologi. Komunitas STASION ini berlaku bagi para start-up yang memiliki ketertarikan kepada digital start-up dan akan berlaku komunitas ini selama kontrak satu tahun untuk mendapatkan manfaatnya.
“Kalau kita membershipnya itu yearly, jadi memang tahunan anual. Kalau join sama kita pasti yang pertama connecting ya, koneksi ya Jadi memang bisa terhubung dengan staf yang lain, terhubung dengan stakeholder yang lain. Kemudian juga bisa ikutan program kita, event kita, bisa kolaborasi-kolaborasi project dan sebagainya,” beber Fikar.

Komunitas STASION yang telah berjalan selama 12 tahun memiliki harapan untuk mengembangkan start-up digital Malang dan berkolaborasi bersama-sama. Ingin mengetahui lebih lanjut dapat mencarinya di website stasion.org, instagram @stasionmalang, ataupun facebook STASION Komunitas Startup Malang.
“Kalau rencananya pasti kita pengen ada regenerasi, ada pembaruan tim. Dan program-program baru yang lebih fresh, untuk memberi support teman-teman startup, teman-teman pelaku dan harapannya memang kita juga men-support pemerintah kota, pemerintah provinsi maupun secara nasional,” pungkas Fikar. (khs/nid)