KANAL24, Jayapura – Atlet cabang olahraga Atletik Jatim untuk Peparnas XVI/2021 Papua mulai melakukan latihan-latihan ringan disekitar area penginapan di Provinsi Papua. Pada Peparnas XVI/2021 Papua ini , tim Atletik Jatim mematok 4 medali Emas dan 1 Perunggu.
“Target tersebut sebenarnya tidaklah berlebihan, karena kami harus mengukur kemapuan atlet dan juga kesiapan yang telah dilakukan dalam Puslatda,” kata Amin Alwachijah, pelatih Cabor Atletik disela-sela mendampingi atletnya melakukan latihan ringan, Rabu (03/11/2021) di Papua.
Dikatakannya, dibandingkan dengan Peparnas Jawa Barat, pada Peparnas Papua ini timnya lebih siap. Ini karena atlet yang diturunkan sebelumnya telah manjalani Puslatda di kampus Unesa, tentunya dengan bimbingan dan arahan dari berbagai pihak. “Kami optimistis target tersebut bisa terpenuhi. Mohon doa dan restunya,” katanya.
Dalam Peparnas Papua ini Cabor Atletik menurunkan sebanyak 13 atlet, meliputi Nanda Mei Sholihah (nomor lari 100 m), Andri Bagu Sugiarto (nomor lari 100 m, 200 m, dan 400 m), Solihatun (400 m), Ryan Anrda Diarta (100 m, 200 m dan lompat jauh), Moch Abdullah Ibrahim (100 m, 200m, dan 400 m), Rahmad Yusuf (100, 200, 400 m), Firza Fathurrahman Listianto (200 m, 400 m, 800 m), Moch Oky Fajarudin (400 m, 800 m, 1500 m), Andika (Tolak Peluru, Lempar Lembing dan Lempar Cakram), Syaiful Arifin (Total Peluru, Lempar Lebing, Lempar Cakram), Untung Choirul Anang (Total Peluru, Lempar Lebing, Lempar Cakram), Misbahul Huda (Total Peluru, Lempar Lebing, Lempar Cakram), Matnur (Total Peluru, Lempar Lebing, Lempar Cakram).
“Besarnya tim yang kami terjunkan semakin menambah keyakinan kami, bahwa target medali itu akan terpenuhi. Karena pesan Pak Kadispora target minimal harus terpenuhi. Maksimalnya melebihi target,” katanya.(sdk)