Kanal24, Malang – Harga emas 24 karat Antam dan UBS di Gerai Pegadaian terus mengalami kenaikan setelah libur Lebaran, mengikuti tren penguatan harga emas global yang dipicu oleh meningkatnya ketegangan antara Iran dan Israel.
Menurut situs resmi Pegadaian Rabu (17/4/2024), harga emas Antam untuk ukuran 1 gram mencapai Rp1.355.000. Sementara harga emas UBS ukuran 0,5 gram naik Rp3.000 menjadi Rp708.000, sedangkan harga emas Antam dengan bobot yang sama juga mengalami kenaikan sebesar Rp3.000 menjadi Rp729.000.
Untuk emas Antam berukuran 1 gram, harganya mencapai Rp1.355.000, naik Rp7.000 dari harga sebelumnya. Sedangkan emas UBS dengan ukuran yang sama dijual seharga Rp1.327.000, naik Rp6.000 dari hari sebelumnya.
Harga emas Antam 2 gram dibanderol Rp2.647.000, sementara emas UBS dengan bobot yang sama mencapai Rp2.632.000. Kemudian, emas Antam berbobot 5 gram dihargai senilai Rp6.540.000, sedangkan emas UBS dengan ukuran yang sama dibanderol seharga Rp6.501.000.
Pegadaian juga menawarkan emas Antam berukuran 10 gram yang dapat ditebus seharga Rp13.023.000, dan emas UBS dengan ukuran yang sama dibanderol seharga Rp12.934.000.
Bagi investor yang tertarik membeli emas dalam jumlah besar, Pegadaian menawarkan emas berukuran 100 gram yang ditawarkan dengan harga Rp129.470.000 untuk emas Antam, dan Rp128.760.000 untuk emas UBS. Sedangkan emas terbesar yang ditawarkan Pegadaian adalah emas Antam dengan bobot 1.000 gram yang hari ini dibanderol sebesar Rp1.293.140.000, sementara untuk cetakan UBS belum tersedia.
Penting untuk dicatat bahwa pembelian emas di Pegadaian dapat dilakukan dengan mengunjungi outlet atau agen Pegadaian, atau secara online melalui Aplikasi Pegadaian Digital yang dapat diunduh melalui Playstore atau Appstore.(din)