Kanal24, Malang – Bisnis di bidang fashion ternyata cukup menjanjikan. Hal ini dikarenakan fashion sudah menjadi kebutuhan saat ini. Selain sebagai pakaian untuk melindungi tubuh, pakaian juga menggambarkan karakteristik pemakainya. Salah satu bisnis fashion yang memiliki banyak penggemar adalah Yece, Bisnis Fashion miliki Yeti Topiah.
Yeti Topiah merupakan salah satu fashion designer alumni Arva School of Fashion dari program pattern Making & Sewing yang sukses mengikuti pagelaran fashion di Yogya Fahion Week 21 November 2018.
Melalui bisnisnya, Yece, ia dan tim berhasil membuat bisnisnya semakin diminati banyak konsumen. Sehingga, ia menerima siswa magang dari berbagai sekolah.
Frondes, Koleksi Yece Fashion by Yeti Topiah (instagram @yece_)
Yeti Topiah menjelaskan bahwa dengan menerima siswa magang dari berbagai sekolah, ia berharap para siswa ini nantinya ketika lulus mereka sudah memahami bahwa industri fashion secara nyata.
“Mereka belajar di sekolah secara materi, tetapi kalau di industri kan ilmu dari mereka bisa diterapkan di industri, sehingga akan menjadikan mereka sebagai pengusaha ataupun sebagaimana karyawan yang mampu menerapkan ilmu-ilmu dari sekolah,” ujar Yeti.
Sebagai Fashion Designer, Yeti menjelaskan produksi yang dilakukan sehari-harinya di Yece Fashion. Selain produksi pakaian mulai dari belajar membuat pola, menjahit hingga menjadi pakaian, juga siswa magang akan belajar desain pakaian.
“Biasanya mereka akan belajar bagaimana membuat konsep dalam bikin koleksi,” katanya.
Setelah konsep berhasil disusun untuk membuat koleksi, mereka juga belajar bagaimana cara melakukan pemasaran serta apa dan bagaimana yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti fashion show.
Menjelang Hari Raya Idul Fitri 2023, Yeti Topiah yang pernah turut memeriahkan Malang Fashion Week juga sudah mulai membuat koleksi khusus yang ditujukan untuk para pecinta koleksi karya Yeti Topiah versi muslim muslimah yang dapat dikenakan di hari raya umat islam.
“Pasca Covid-19, alhamdulillah semakin lama ini semakin meningkat untuk permintaan, baik yang custom maupun reguler yang memang kita produksi untuk dijual secara online maupun offline,” terang Yeti.
Frondes, Koleksi Yece Fashion by Yeti Topiah (instagram @yece_)
Yeti Topiah menggunakan media sosial untuk penjualan secara daring atau online. Selain di rumah, koleksi Yeti dapat ditemui di Sarinah Malang. Bahkan koleksi Yeti Topiah juga dapat ditemui di berbagai pameran baik pameran nasional maupun lokal.
Warna-warna yang digunakan dalam membuat koleksi, Yeti mengaku mengikuti trend warna yang sedang booming. Menurutnya, setiap trend memiliki pasarnya sendiri karena setiap orang pasti menyukai setiap warna yang sedang trend.
Bagi pecinta fashion, tidak ada salahnya untuk mengintip fashion karya Yeti Topiah di instagram Yece untuk menambah koleksi fashion karena Yece selalu memperbarui koleksinya mengikuti trend pasar. (sdk/nid)