Kanal24
No Result
View All Result
  • Berita Terkini
  • Perspektif
  • Pendidikan
  • Hukum
  • Politik
  • Ekonomi
  • Gaya Hidup
  • Hiburan
  • Login
  • Berita Terkini
  • Perspektif
  • Pendidikan
  • Hukum
  • Politik
  • Ekonomi
  • Gaya Hidup
  • Hiburan
No Result
View All Result
Kanal24
No Result
View All Result

Solois Asal Malang, Awali Karir dari Hobi

Einid Shandy by Einid Shandy
June 3, 2024
in Hiburan
0
Solois Asal Malang, Awali Karir dari Hobi

Daisy, Solois Asal Malang (Dok. Daisy)

58
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Kanal24, Malang – Daisy, solois asal Malang yang belakangan ini semakin dikenal luas, menyampaikan bahwa kesibukan utamanya saat ini adalah fokus untuk mempromosikan single terbarunya yang berjudul “LARA” ke berbagai stasiun radio dan media.

Daisy menjelaskan bahwa awalnya ia tidak pernah bercita-cita menjadi penyanyi profesional. “Sebenarnya saya dari awal memang tidak mempunyai background musik dan tidak ada pandangan untuk menjadi penyanyi sama sekali, karena bagi saya musik dan menyanyi itu adalah hobi dan kesukaan belaka,” katanya.

Semua berubah di akhir tahun 2021 ketika ia bekerja di sebuah media di bawah pemilik yang juga sedang mencari talent untuk label musik barunya. Daisy ditawari untuk membawakan lagu yang ditulis oleh pemilik media tersebut.

Awalnya, Daisy mengira proyek itu hanya akan selesai dengan satu lagu, tetapi setelah diskusi yang lebih mendalam dengan produsernya, ia memutuskan untuk serius terjun ke dunia musik di awal tahun 2022. Sejak saat itu, Daisy menjalani berbagai pelatihan musik dan vokal, yang membuatnya semakin yakin bahwa musik adalah jalan hidupnya. “Saya terjun ke dunia musik itu memang dari sebuah ketidaksengajaan yang berakhir dengan keseriusan sampai ke single ke-12 ini,” tambahnya.

Bagi Daisy, musik bukan hanya sarana untuk menyalurkan cerita dan pengalaman pribadi, tetapi juga cara untuk melihat dunia dengan perspektif yang lebih baik. Ia meyakini bahwa industri musik tidak mengenal batasan atau masa kadaluarsa. “Lewat musik saya mampu menjangkau orang-orang yang memiliki pengalaman seperti saya dan mampu mengingatkan mereka dan juga diri saya sendiri bahwa hidup itu patut disyukuri,” ujarnya.

Ketika ditanya tentang karyanya yang paling dibanggakan, Daisy mengaku sangat bangga dengan semua karyanya, terutama “FASE BULAN” dan “TEDUH”. Kedua lagu tersebut ia tulis sendiri, sehingga memiliki nilai sentimental yang tinggi baginya.

Daisy mengaku pernah mengalami kegagalan, terutama ketika usahanya kurang persiapan dan maksimal sehingga tujuannya tidak tercapai. Untuk bangkit dari kegagalan, Daisy memilih untuk lebih tenang dan memberikan afirmasi positif kepada dirinya sendiri. “Saya mencoba mengevaluasi hal-hal apa saja yang membuat saya gagal dan mencoba melakukan hobi serta hal-hal yang saya sukai agar mampu memberikan semangat kepada diri saya sendiri,” katanya.

Dalam menjalani karir musiknya, Daisy berfokus pada latihan dan memperluas relasi untuk menambah wawasan. Ia sadar masih banyak target yang belum tercapai, tetapi ia bertekad untuk melanjutkan apa yang telah ia mulai dan berusaha konsisten dalam berkarya. “Saya akan melanjutkan apa yang telah saya mulai dan mencoba konsistensi untuk selalu berkarya dan menambah jaringan yang mampu membantu melebarkan sayap karya-karya saya,” ungkapnya.

Daisy juga membagikan sepenggal lirik dari lagunya “FASE BULAN” yang menjadi motivasi hidupnya: “Tak apa jeda sebentar, tak apa berjalan pelan, meski belum sampai tujuan kan ku kayuh semua angan, karena ku punya impian.” Bagi Daisy, hidup bukanlah perlombaan tetapi tentang bagaimana menata jalan menuju tujuan tanpa tergesa-gesa dan dengan persiapan matang.

Bagi para penggemar yang ingin mengikuti perjalanan karir Daisy lebih lanjut, mereka dapat mengakses berbagai platform media dan media sosial di akun “Bilik Daisy”. Dengan semangat dan dedikasi yang dimiliki, Daisy terus berusaha untuk memberikan karya-karya terbaik dan inspiratif bagi para pendengarnya. (nid)

Post Views: 713
Tags: DaisyKANAL24kanal24.co.idPenyanyi Solo Asal MalangSolois Asal Malang
Previous Post

7 Film Indonesia yang Tayang di Bulan Juni 2024

Next Post

FTP UB Pamerkan Inovasi dan Wirausaha Mahasiswa

Einid Shandy

Einid Shandy

Reporter dan penulis Kanal24

Next Post
FTP UB Pamerkan Inovasi dan Wirausaha Mahasiswa

FTP UB Pamerkan Inovasi dan Wirausaha Mahasiswa

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

  • Trending
  • Comments
  • Latest

ISLAM DAN PELESTARIAN LINGKUNGAN

August 4, 2023

Yuk Kenali Istilah Dalam Karate

August 3, 2023

AYAT-AYAT KREATIFITAS DAN INOVASI PELAYANAN

August 4, 2023
UB dan Perusahaan Happy Asmara Kembangkan Produk Lokal Go Global

UB dan Perusahaan Happy Asmara Kembangkan Produk Lokal Go Global

June 3, 2024
Permainan Interaktif Menjadi Media KKN FP UB Pupuk Minat Baca Anak Desa Kromengan

Permainan Interaktif Menjadi Media KKN FP UB Pupuk Minat Baca Anak Desa Kromengan

39
Dosen UB Kenalkan Teknologi Pembuatan Pakan Ternak dan Pupuk Organik ke Desa Plandirejo

Dosen UB Kenalkan Teknologi Pembuatan Pakan Ternak dan Pupuk Organik ke Desa Plandirejo

5
Layanan RSUB Kini Terintegrasi dengan Mobile JKN BPJS

Layanan RSUB Kini Terintegrasi dengan Mobile JKN BPJS

4

Review Film : Glass Onion: A Knives Out Story

3
Tampil Modis dan Stylish dengan Tunik, Ini Triknya!

Tampil Modis dan Stylish dengan Tunik, Ini Triknya!

May 18, 2025
Lip Scrub Terbaik, Bibir Cerah Alami, Bye-Bye Bibir Kusam!

Lip Scrub Terbaik, Bibir Cerah Alami, Bye-Bye Bibir Kusam!

May 18, 2025
Outfit Kemeja Putih, Tren Fashion agar Terlihat Lebih Elegan

Outfit Kemeja Putih, Tren Fashion agar Terlihat Lebih Elegan

May 18, 2025
Terungkap, Makan Jeruk Bisa Bantu Cegah Depresi

Terungkap, Makan Jeruk Bisa Bantu Cegah Depresi

May 17, 2025

Popular Stories

  • ISLAM DAN PELESTARIAN LINGKUNGAN

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Yuk Kenali Istilah Dalam Karate

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • AYAT-AYAT KREATIFITAS DAN INOVASI PELAYANAN

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • UB dan Perusahaan Happy Asmara Kembangkan Produk Lokal Go Global

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Yuk Kenali Sistem Swiss Manager Dalam Catur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Berita
  • Tentang Kanal24
  • Galeri
  • Layanan
  • Pedoman Media Siber
Copyright Kanal24.com 2023

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Berita Terkini
  • Perspektif
  • Pendidikan
  • Hukum
  • Politik
  • Ekonomi
  • Gaya Hidup
  • Hiburan

Copyright Kanal24.com 2023