Kanal24
No Result
View All Result
  • Berita Terkini
  • Perspektif
  • Pendidikan
  • Hukum
  • Politik
  • Ekonomi
  • Gaya Hidup
  • Hiburan
  • Login
  • Berita Terkini
  • Perspektif
  • Pendidikan
  • Hukum
  • Politik
  • Ekonomi
  • Gaya Hidup
  • Hiburan
No Result
View All Result
Kanal24
No Result
View All Result

Memaknai Bulan Ramadhan di Sydney, Australia

Dinia by Dinia
April 7, 2024
in Ramadhan
0
Memaknai Bulan Ramadhan di Sydney, Australia

Suasana Masjid Lakemba, Sydney saat menjalankan ibadah sholat tarawih. (Foto/Zaid).

140
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Kanal24, Malang – Menjalankan ibadah puasa di negeri orang menjadi tantangan sekaligus pengalaman baru bagi setiap orang. Zaid Syaiful Fatih, salah satu alumni Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya yang saat ini bekerja di Sydney, Australia membagikan pengalamannya menjalankan ibadah puasa Ramadhan di sana. 

Zaid mengaku bahwa ia tidak merasakan semarak Ramadhan seperti di Indonesia. “Yang pasti budaya ya. Kalau di Indonesia semarak Ramadhannya kerasa. Tapi kalau di Australia hampir sama kayak puasa sunnah ya. Kita harus sadar untuk menjalankan puasa dikala yang lain tidak menjalankan puasa.” terangnya.

Suasana Masjid Lakemba (Foto/Zaid).

Tidak semua kota memiliki akses yang mudah melakukan ibadah bagi umat muslim. Zaid pernah merasakan tinggal di Tamworth, sebuah kota yang terletak di wilayah barat laut New South Wales, Australia. Menurutnya, ia kesusahan mencari masjid yang dekat dengan tempatnya tinggal. Ia harus menempuh jarak beberapa kilometer sebelum akhirnya menemukan sebuah rumah yang dikhususkan untuk menjalankan ibadah bagi umat muslim, bukan sebuah masjid atau mushola seperti yang ada di bayangan kita pada umumnya.

“Disana cuma ada satu masjid kecil. Sekitar 30 orang an jamaah rutinnya. Disana juga ada buka bersama di masjid hanya saat weekend saja. Namun ada sholat tarawih setiap hari. DIsana ada seorang pengurus masjid namanya Nassir. Dia orang Iran. Dia rela untuk cuti selama Ramadhan untuk merawat dan menghidupkan masjid itu. Saya juga dapat banyak teman dan link pekerjaan dari masjid itu.” jelasnya.

Namun, ketika ia pindah ke Sydney, ia mudah menemukan masjid dan komunitas muslim disana. Bahkan terdapat sebuah wilayah yang penduduknya kebanyakan adalah orang muslim. 

Suasana Ramadhan Night Lakemba yang diadakan di Sydney. (Foto/Zaid)

“Di Australia ada event Ramadhan Night Lakemba. Event ini diadakan di Sydney bagian barat yang banyak orang muslim disana. Event ini seperti Pasar Ramadhan di indonesia. Jadi banyak penjual makanan dari mancanegara di dalam satu tempat berkonsep food street. Hal ini sangat spesial di Australia karena hanya di tempat ini ada event seperti ini. Semua orang dari berbagai macam etnik dan agama datang kemari untuk menikmati makanan dari berbagai macam negara. Dan juga, dipersiapkan bus gratis oleh pemerintah di beberapa titik pada saat event berjalan.” terangnya.

Selain itu, Zaid juga bercerita bahwa teman-teman diaspora yang berasal dari Indonesia biasanya akan mengadakan kegiatan buka bersama di salah satu rumah mereka. Hal inilah yang membuatnya masih bisa merasakan budaya Indonesia meskipun berada di negeri orang.

“Budaya orang indonesia yang khas adalah suka berkumpul. Kita kalau Jum’at atau Sabtu malam mengadakan buka bersama di rumah salah satu teman. Kita masak bareng, berkumpul, dan menyantapnya bareng-bareng selepas tarawih. Ini merupakan unforgettable moment buat kita semua.” jelasnya.

Tak hanya melakukan kegiatan bersama dengan sesama muslim, Zaid juga kerap menyantap hidangan buka bersama dengan teman-teman non muslimnya. Ia berupaya untuk berbagi kehangatan Ramadhan untuk semua umat agama. “Pada waktu di Sydney, saya ngekos bersama orang 5 orang Indonesia muslim dan 4 orang Indonesia non muslim. Kita sering mengadakan buka bersama dan berbagi makanan satu sama lain.” ungkapnya.

Ia juga memberikan beberapa tips bagi teman-teman yang juga sedang menjalani ibadah puasa Ramadhan di negeri orang. “Apabila kerjanya bisa ditukar shift, minta tukarlah saat bulan Ramadhan. Apabila tidak memungkinkan, bisa dengan cara mengurangi lembur. Persiapkan juga multivitamin yang bisa menjaga kebugaran badan karena musim dan waktu puasa di luar negeri berbeda. Tetap semangat dan yakinlah bahwa Allah menguji hambanya sesuai dengan kemampuannya” pungkasnya. (Erf) 

Post Views: 805
Tags: AustraliaLakembaRamadhan di Negeri OrangRamadhan di SydneyRamadhan Night Lakemba
Previous Post

30 Ribu Kendaraan Pemudik Lintasi Gerbang Tol Banyumanik

Next Post

Yuk, Evaluasi Hasil Ramadhan Kita

Dinia

Dinia

Next Post
Yuk, Evaluasi Hasil Ramadhan Kita

Yuk, Evaluasi Hasil Ramadhan Kita

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

  • Trending
  • Comments
  • Latest

ISLAM DAN PELESTARIAN LINGKUNGAN

August 4, 2023
oval layer

5 Gaya Rambut yang Tepat untuk Pipi Chubby agar Tampil Lebih Menarik

August 25, 2024

Yuk Kenali Istilah Dalam Karate

August 3, 2023

AYAT-AYAT KREATIFITAS DAN INOVASI PELAYANAN

August 4, 2023
Permainan Interaktif Menjadi Media KKN FP UB Pupuk Minat Baca Anak Desa Kromengan

Permainan Interaktif Menjadi Media KKN FP UB Pupuk Minat Baca Anak Desa Kromengan

39
Pemkot Malang Tingkatkan Sinergi dan Soliditas Demi Keamanan Wilayah

Pemkot Malang Tingkatkan Sinergi dan Soliditas Demi Keamanan Wilayah

8
Budayakan Gaya Hidup Sehat, Fapet UB Gelar Latihan Jalan Nordik

Budayakan Gaya Hidup Sehat, Fapet UB Gelar Latihan Jalan Nordik

7
Manfaat Naik Turun Tangga Setiap Hari Bagi Kesehatan

Manfaat Naik Turun Tangga Setiap Hari Bagi Kesehatan

7
Pemerintah Tata Ulang Kebijakan Batu Bara

Pemerintah Tata Ulang Kebijakan Batu Bara

November 28, 2025
Perempuan UMKM Melesat Berkat Pendampingan Intensif

Perempuan UMKM Melesat Berkat Pendampingan Intensif

November 28, 2025
Milenial dan Gen Z Saatnya Kelola Keuangan dengan Bijak

Milenial dan Gen Z Saatnya Kelola Keuangan dengan Bijak

November 27, 2025
MADFEST UB 2025 Pamerkan Ragam Warna Kreativitas Anak Nusantara

MADFEST UB 2025 Pamerkan Ragam Warna Kreativitas Anak Nusantara

November 27, 2025

Popular Stories

  • ISLAM DAN PELESTARIAN LINGKUNGAN

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 5 Gaya Rambut yang Tepat untuk Pipi Chubby agar Tampil Lebih Menarik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Yuk Kenali Istilah Dalam Karate

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • AYAT-AYAT KREATIFITAS DAN INOVASI PELAYANAN

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Yuk Kenali Sistem Swiss Manager Dalam Catur

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
UB Radio 107.5 FM
▶
UB Radio 107.5 FM
UB Radio 107.5 FM
Tap to Play
▶
  • Berita
  • Tentang Kanal24
  • Layanan
  • Pedoman Media Siber
Copyright Kanal24.com 2025

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Berita Terkini‎
  • Perspektif
  • Pendidikan
  • Hukum
  • Politik
  • Ekonomi
  • Gaya Hidup
  • Hiburan

Copyright Kanal24.com 2025