Kanal24, Malang – Pemerintah Kota Malang menunjukkan optimisme tinggi terhadap pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024. PJ Wali Kota Malang, Iwan Kurniawan, ST, MM, menekankan beberapa poin penting yang menjadi kunci sukses dalam penyelenggaraan Pilkada di wilayahnya.
Dalam keterangannya, PJ Wali Kota Malang Iwan Kurniawan menjelaskan bahwa salah satu prioritas utama adalah penguatan koordinasi, komunikasi, serta sinergitas antara instansi. Menurutnya, semua pihak yang terlibat harus memiliki pemahaman yang jelas mengenai peran dan tanggung jawab masing-masing.
“Setiap bagian harus memahami perannya sehingga pelaksanaan Pilkada dapat berjalan dengan lancar,” ujar Iwan.
Tidak hanya koordinasi yang menjadi fokus, persiapan logistik juga disebut sebagai elemen krusial. Wali Kota menekankan bahwa kesiapan logistik, mulai dari distribusi alat pencoblosan hingga penempatan kotak suara, harus dilakukan dengan cermat. Ini bertujuan untuk meminimalisir masalah teknis yang berpotensi mengganggu jalannya Pilkada.
Selain itu, Iwan juga menyoroti potensi kerawanan yang mungkin muncul selama proses Pilkada, khususnya di tingkat kecamatan dan kelurahan. Pengawasan di setiap tahapan Pilkada pun menjadi hal yang tak kalah penting. Iwan meminta camat dan lurah untuk meningkatkan sosialisasi dan komunikasi intensif kepada masyarakat di wilayahnya masing-masing.
“Bapak dan Ibu camat serta lurah harus aktif memberikan kesadaran, pemahaman, dan ajakan kepada masyarakat untuk berpartisipasi dalam Pilkada Kota Malang 2024,” tegasnya.
Ia menambahkan bahwa keberhasilan Pilkada bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah daerah, melainkan merupakan hasil sinkronisasi antara berbagai pemangku kepentingan. “Mulai dari TNI/Polri, Pemkot Malang, DPRD, KPU, Bawaslu, hingga masyarakat, semuanya memegang peranan penting,” jelas Wali Kota Iwan Kurniawan.
Keberhasilan pelaksanaan Pilkada serentak ini akan menjadi prestasi tersendiri bagi Kota Malang, sekaligus menunjukkan bahwa dengan kerjasama yang baik, proses demokrasi dapat berjalan dengan tertib dan transparan.