Kanal24, Malang – Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kewirausahaan Mahasiswa Universitas Brawijaya, Dr. Setiawan Noerdajasakti, SH., MH., menghadiri peresmian Rumah Produksi Poty (Product Healthy) di Jl. Raya Ketawang No. 52 Gondanglegi, Kab. Malang pada Jumat (12/01/2024). Usaha ini merupakan inisiatif dari Isbakhul Lailatul Fibriyah, seorang alumni Bank Syariah Indonesia (BSI) Maslahat Sociopreneur Universitas Brawijaya Fakultas Teknologi Pertanian.
Menurut Dr Noerdajasakti usaha ini sejalan dengan fokus kemahasiswaan UB, yang melibatkan bidang kemahasiswaan, alumni, dan kewirausahaan. Program kewirausahaan mahasiswa di UB ini telah memberikan pembinaan kepada para mahasiswa, termasuk alumni seperti Fibriyah, yang berhasil melewati seleksi dan mendapatkan pendanaan dari BSI Maslahat.
“Kampus terutama bidang kemahasiswaan memang harus mendidik mahasiswanya agar saat lulus bisa menjadi usahawan. Kebetulan BSI Maslahat punya program pembinaan enterpreneur,” ungkapnya.
Dr. Noerdajasakti juga menekankan pentingnya kelanjutan program ini untuk mahasiswa-mahasiswa di masa mendatang. Sebagai bentuk dukungan, program ini terus ditindaklanjuti, termasuk partisipasi dalam Acara Wirausaha Mahasiswa Mandiri (AWMM) dan pameran produk di berbagai tempat.
CV Poty Teknologi Pertanian adalah salah satu hasil dari upaya Fibriyah dan rekan-rekannya dalam mengembangkan usaha mereka sejak masa kuliah. Poty atau Product Healthy merupakan usaha pengolahan makanan yang mengangkat komoditas lokal malang.
Melalui peresmian ini, Wakil Rektor menyampaikan rasa terima kasih kepada BSI Maslahat atas program kewirausahaan yang telah memberikan dampak positif terhadap para mahasiswa UB.
Selain itu Dr. Noerdajasakti juga menekankan pentingnya kegiatan expo dan pameran wirausaha agar mahasiswa UB mendapatkan eksposur yang baik untuk hasil karya dan produk mereka. Hal ini juga dibarengi dengan dukungan keuangan dari kampus kepada kelompok-kelompok mahasiswa dalam rangka mendorong kreativitas dan inovasi di bidang kewirausahaan.
Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat dan animo mahasiswa terus ditingkatkan dalam program kewirausahaan, sehingga Universitas Brawijaya terus melahirkan generasi mahasiswa yang mampu menjadi wirausahawan sukses setelah lulus. (nid/skn)
Comments 1