KANAL24, Jakarta – Pada perdagangan akhir pekan ini, laju Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) diperkirakan bertahan di zona hijau, setelah kemarin mampu mempertahankan posisi di atas level psikologis 6.400.
“Pergerakan IHSG terlihat akan melaju di zona hijau yang berpotensi meraih level resisten terdekat dalam beberapa waktu mendatang,” kata analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas, William Suryawijaya, di Jakarta, Jumat (19/7/2019).
Kemarin, IHSG ditutup menguat tipis 0,14 persen ke level 6.403, ditopang oleh penguatan indeks sektor industri dasar (+2,02 persen) dan pertambangan (+0,96 persen). Namun, investor asing melakukan aksi jual bersih sebesar Rp347,33 miliar.
Menurut William, proses koreksi wajar pada laju IHSG bisa dimanfaatkan investor sebagai momentum untuk melakukan akumulasi pembelian dengan target investasi jangka menengah dan panjang.
“Hari ini potensi penguatan masih terlihat dalam pergerakan IHSG ,” ucapnya.
Lebih lanjut William menyebutkan, saat iniIHSG memiliki support terdekat yang akan berupaya dipertahankan pada level 6.302, sedangkan target resisten terdekat yang berusaha ditembus ada di posisi 6.488.
Adanya peluang kenaikan pada laju IHSGhari ini, William menyodorkan sepuluh saham yang bisa dimainkan pelaku pasar, yakni:
1. PT AKR Corporindo Tbk (AKRA)
2. PT Pakuwon Jati Tbk (PWON)
3. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL)
4. PT Ciputra Development Tbk (CTRA)
5. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA)
6. PT Kalbe Farma Tbk (KLBF)
7. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP)
8. PT HM Sampoerna Tbk (HMSP)
9. PT Gudang Garam Tbk (GGRM)
10. PT Bank Central Asia Tbk (BBCA). (sdk).