KANAL24, Malang – Universitas Brawijaya terus melakukan pembenahan di berbagai ruang publik yang berada didalam kampus. Salah satunya adalah taman yang berada di berbagai fakultas. Fungsi taman ini selain sebagai ruang terbuka hijau juga dapat dijadikan untuk berkumpul mahasiswa juga menjadi spot foto ikonik dari tiap fakultas. Berikut lima taman fakultas yang cantik di Universitas Brawijaya.
1. Taman FIB (Fakultas Ilmu Budaya)
Taman ini terletak di bagian depan gedung A FIB. Taman ini berada disekitar dan dibelakang lahan parkir FIB. Pepohonan yang rindang juga turut menghiasi area di sekitar taman. Pembatas yang dipergunakan disekitar lahan parkir ini juga berfungsi sebagai tempat duduk, sehingga mahasiswa dapat duduk dan bersantai menikmati keindahan alam gedung FIB
2. Taman FISIP (Fakultas Ilmu Sosial dan Politik)
Sama seperti mayoritas taman lain di UB, taman FISIP terletak dibagian depan gedung fakultas, lebih tepatnya di depan gedung A dan B FISIP UB. Taman ini dilengkapi beberapa kolam ikan, area tempat duduk, dan juga area berteduh yang berupa jalan setapak penghubung dari gedung B menuju gedung C. Sedangkan dibagian belakang taman, terdapat fasilitas air minum gratis dengan memanfaatkan sensor yang dapat mengubah air mentah menjadi air siap minum secara modern
Taman gedung fakultas FISIP (Sukana Kanal24)
3. Taman FILKOM (Fakultas Ilmu Komputer)
Berbeda dari taman lain yang berada di UB, taman ini mempunyai nama. Taman wiyata adnyana atau yang biasa disebut Edutech Garden merupakan taman terbaru yang berada di FILKOM. Taman Wiyata Adnyana dibangun januari 2021 dan saat ini sudah dapat dipergunakan. Selain tempat duduk yang nyaman, taman ini juga akan dilengkapi dengan video tron atau layar panel yang berfungsi sebagai media penunjang pembelajaran diluar kelas.
4. Taman FEB (Fakultas Ekonomi dan Bisnis)
Taman FEB beru saja direnovasi dengan menambah kolam dan air terjun mini. Taman ini menjadi favorite para mahasiswa karena lokasinya yang strategis dan vibe nya yang nyaman. Banyaknya area tempat duduk dan pepohonan yang rindang membuat taman FEB cocok untuk dijadikan sport foto, berdiskusi, ataupun hanya sekedar bersantai. Selain itu, dibagian ujung taman juga dilengkapi dengan kolam ikan
5. Taman FP (Fakultas Pertanian)
Taman milik FP juga cukup unik karena konsepnya yang berbeda dengan taman di fakultas lainnya. Taman ini memiliki konsep jalan setapak diantara 2 gedung FP dan area tamannya membentang dari ujung gedung hingga ujung lain. Taman ini cocok sekali untuk dijadikan sport foto karena konsepnya yang rindang dan asri dengan pepohonan disekitar area jalan setapak. (wen)