KANAL24, Malang – Universitas Brawijaya memiliki komitmen untuk mendukung Program Makan Siang Bergizi yang dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto dengan pangan lokal.
Hal tersebut diungkapkan oleh Rektor UB Prof Widodo pada saat peluncuran Gerakan Konsumsi Pangan Lokal, Sabtu (26/10/2024).
“Program makan siang bergizi ini perlu dukungan semua pihak. UB saat ini sudah memiliki riset dan produk pangan lokal dengan gizi tinggi yang dapat digunakan dalam menu makan bergizi tersebut,” kata Widodo.
Pangan lokal dapat dimanfaatkan sebagai bahan dalam program tersebut karena dapat bervariasi sesuai dengan kondisi wilayah Indonesia.
Selain itu dengan pangan lokal dimasukkan dalam program tersebut maka keragaman pangan dapat dipertahankan dan tidak tergantung kepada nasi.
Menurut Widodo, Universitas Brawijaya melalui Fakultas Teknologi Pertanian sudah memiliki Center of Excellence Umbi dan Rimpang.
Lembaga ini sudah memiliki riset dan produk pangan lokal dari berbagai bahan lokal yang ada di Indonesia.
Untuk itu UB siap untuk membantu pemerintah untuk mensukseskan program makan siang bergizi tersebut.
Senada dengan Rektor UB, Dekan Fakultas Teknologi Pertanian Prof Yusuf Hendrawan menjelaskan bahwa fakultasnya sudah melakukan riset berbagai pangan dan minuman lokal yang kaya akan kandungan gizi dan sesuai dengan kondisi wilayah Indonesia.
“Kami melalui CoE yang ada sudah punya riset dan produknya pangan lokal dariubi, porang, kelor dan lainnya yang memiliki kandungan gizi tinggi,” jelas Yusuf.(sdk)