KANAL24, Malang – Warung kopi atau yang akrab dikenal dengan Warkop kini hadir di New York City, Amerika Serikat. Warkop NYC hadirkan menu-menu khas Indonesia mulai dari mie instan hingga gorengan.
Di Indonesia sendiri, Warkop merupakan tempat ikonik dan menjadi tempat nongkrong favorit banyak masyarakat. Baik dari kalangan anak muda hingga dewasa pasti pernah menjajaki Warkop di Indonesia. Menu-menu yang disajikan di Warkop antara lain mie instan dengan berbagai topping dan gorengan seperti tahu, tempe, dan bakwan jagung.
Warkop NYC didirikan oleh Omar Karim Prawiranegara, Teguh Chandra, dan Cut Lakeisha Salsabila. Mulai beroperasi dari tanggal 3 Maret lalu, Warkop NYC menjadi Warkop yang pertama dan satu-satunya di Amerika Serikat. Konsepnya sendiri juga mengusung konsep Warkop tradisional Indonesia.
Melalui akun instagram @warkopnyc menu yang ditawarkan tidak jauh berbeda dengan yang di Indonesia. Warkop NYC hadir dengan menu andalannya yaitu mie instan seperti Indomie dengan berbagai pilihan topping. Pengunjung dapat memilih dan memvariasikan sendiri toppingnya seperti keju, telur, sayur, sosis, dan banyak lainnya. Minumnya pun tampak khas Indonesia sekali, ada Teh Kotak, Nutrisari, Luwak White Coffee, dan beberapa minuman lain.
Pengunjung yang datang tampak dari berbagai kalangan. Terlihat dari postingan Instagram Omar, warga NYC menyambut baik hadirnya Warkop ini. Beberapa tentara US pun tampak ikut mencicipi rasa Indomie. Warkop NYC dibuka mulai pukul 11.30 pagi hingga 10.00 malam waktu setempat. Mie instan di Warkop NYC dapat dinikmati dengan harga $3 atau sekitar 43 ribu rupiah, harga belum termasuk tambahan topping.
Warga Indonesia pun bangga karena tempat nongkrong ikoniknya kini bisa go internasional. Target Omar dan kawan-kawan selanjutnya adalah membuka Warkop di beberapa negara bagian Amerika Serikat yang lain bila pelanggan mereka telah didominasi 60% warga asing. Mereka ingin terus memperkenalkan dan mengembangkan Warkop di banyak tempat.(zak)